Membatasi kecepatan download Steam

Advertisements

Jika anda menggunakan Steam untuk bermain game dan anda pernah membeli game yang harus didownload dari server Steam, pasti tahu bisa sampai seberapa besar ukuran game itu. Karena infrastruktur internet di Indonesia masih sangat terbatas, bila menggunakan setting default Steam untuk kecepatan download maka seluruh bandwidth koneksi internet anda akan dihabiskan.

Kalau anda biarkan maka kegiatan anda yang membutuhkan internet seperti browsing, streaming, chatting dan online gaming akan terganggu. Untuk mengatasi masalah kecepatan download Steam ini anda bisa melakukan perubahan konfigurasi pada salah satu setting di Steam.

Jalankan dulu program Steam kalau belum.

Advertisements

steam-interface-july-2013

Klik Steam > Settings
steam-menu-settings

Pada jendela Settings pindahkan tab ke Download, di sebelah kanan ada opsi Limit download to the following bandwidth. Artinya batasi kecepatan download ke bandwidth berikut, anda akan menemukan variasi kecepatan internet dari yang paling rendah 16KB/s sampai tertinggi 25MB/s atau jika ingin tidak terbatas pilih No Limit.
steam-settings-download-limit-bandwidth

Pilih kecepatan download yang anda inginkan, sesuaikan dengan bandwidth koneksi internet yang anda pakai. Jangan lupa kecepatan yang dipilih adalah kecepatan maksimal download Steam, jadi bila anda memilih 64KB/s maka kecepatan download Steam tertinggi hanya sampai 64KB/s. Setelah anda mengkonfirmasi perubahan setting kecepatan download Steam, semua download untuk update dan game akan mengikuti kecepatan yang telah ditetapkan.

Cara mengatur kecepatan download Steam ini akan membantu anda fokus pada kegiatan yang membutuhkan internet lainnya. Jadi anda bisa sambil beraktivitas dan tidak adad pekerjaan tertunda karena download game dari Steam. Daripada komputer dinyalakan hanya untuk mendownload game di Steam, lebih optimal bukan?

Advertisements

Tinggalkan komentar