Solusi gambar thumbnail tidak muncul di Windows

Advertisements

Kalau anda melihat – lihat file bertipe gambar atau video biasanya akan muncul thumbnail (cuplikan gambar) dari isinya pada Windows Explorer. Ini merupakan perilaku defaultnya dan memang cukup membantu kalau anda lupa apa isi dari suatu video tapi tidak mengenal dari nama filenya.

Kadang keanehan bisa terjadi dimana sekarang Windows tidak menampilkan thumbnail dari file – file yang didukungnya. Walau ini tidak menandakan adanya kerusakan yang lebih serius tapi agak mengganggu juga setiap kali mencari file tapi harus dibuka satu per satu karena tidak terlihat thumbnailnya, jadi lebih susah dibedakan dengan file lainnya karena tidak ada previewnya.
windows-explorer-no-thumbnail
Nah… sekarang bagaimana cara mengatasi hilangnya thumbnail ini? Ada beberapa solusi yang bisa anda coba, silahkan jalankan dari yang termudah menurut anda.

Sebelum mencoba langkah – langkah perbaikan berikut pastikan anda tidak salah memilih opsi cara menampilkan daftar file di Windows Explorer. Letaknya di toolbar kanan atas bernama “Change your view” untuk mengubah settingnya.
windows-explorer-change-your-view

Advertisements

Memperbaiki konfigurasi icon dan thumbnail Windows

Ada kemungkinan kesalahan setting sehingga yang ditampilkan hanyalah icon default aplikasi pembukanya (Windows Photo Viewer, Windows Media Player, dan sebagainya) dan ini bisa dengan mudah dikembalikan ke semula.

  1. Yang pertama adalah dengan mengakses Control Panel, kemudian cari Folder Options.
    control-panel-folder-options
    Pada Folder Options pindahkan tab ke View, setelah itu di bagian Files and Folders hilangkan centang pada “Always show icons, never thumbnail”. Setelah itu klik OK untuk menyimpannya.
    windows-7-folder-options
  2. Yang kedua untuk memastikan adalah dengan mengakses Control Panel kembali dan cari System.
    windows-7-control-panel-system
    Setelah itu pada jendela System klik Advanced system settings.
    windows-7-system-information
    Pada System Properties pastikan tab berada di Advanced, kemudian klik tombol Performance.
    windows-7-system-properties-performance
    Akhirnya di Performance Options buka tab Visual Effects, kemudian berikan centang pada “Show thumbnails instead of icons”. Klik OK untuk menyimpan setting baru ini.

Membersihkan cache icon Windows

Kalau cara diatas masih gagal dalam memperbaiki thumbnail Windows maka saya sarankan untuk menggunakan CCleaner untuk menghapus cache dari database icon di Windows sampai bersih.
ccleaner-analysis-complete

Tepatnya pastikan adanya centang pada Thumbnail cache dan kemudian jalankan proses analisa CCleaner seperti biasanya dan bersihkan.

Advertisements

68 pemikiran pada “Solusi gambar thumbnail tidak muncul di Windows”

    • Punya saya tetap tdk bisa padahal sudah melakukan cara itu berkali kali. Saya memakai windows 8.1. Thumbnailnya tidak muncul pada file gambar dan video. Tolong dijelaskan

    • Halo Arif, mohon dijelaskan tidak keluar gambar ini maksudnya seperti apa? Dibuka menggunakan program apa? Kalau bisa selengkap mungkin mas.

    • Halo Irmi, cara – cara diatas sudah dicoba sebelumnya? Oh ya, ini thumbnail dari file jenis apa?

    • sama ane juga error Tumb nya kek nya ada file yang kehapus ni

      Edit:

      kemarin Drive C trus ada notice clean up ane klik aj trus deleting apa gitu..eh tau2 gmbar nya gk muncul semua jadi harus klik satu persatu untuk liat gambar nya…apa mungkin file regristry nya ada yang ke hapus ya ??

    • Halo Hanz, cara – cara diatas sudah dicoba? Biasanya karena masalah cache icon yang korup datanya, jadi cukup dibersihkan akan kembali normal.

  1. cara keduanya tidak bisa, ijin coba pakai cc cleaner semoga bisa

    Edit:

    Terima kasih suhu, akhirnya bisa muncul lagi pakai c cleaner,

    Balas
  2. Terimakasih atas sharingnya, saya sudah mencoba cara di atas, tapi masih belum bisa muncul thumbnailnya, apakah ada file program yg terhapus secara tidak sengaja oleh saya ? atau jika sy mencoba pakai c clenaernya kemungkinan thumbnailnya akan muncul ? (tapi mmg belum mencoba yg c cleaner,) sy masih belum paham u cara C Cleanernya? minta bantuanya u dijelaskan , terimakasih atas bantuanya

    Balas
  3. Mohon ijin, mau tanya .? bagaimana caranya membuka fhoto viewer pada windows,( file fhoto tidak bisa muncul setiap dibuka) selalu muncul windows fhoto viewer harus di ubdate dulu. bagaimana cara nya tolong dibantu. terimakasih atas waktunya

    Balas
    • Halo Sutrisno, ini di Windows apa ya mas? Dan kalau bisa disertakan secara lengkap pesan errornya. Kalau menggunakan aplikasi lain bagaimana mas? Seperti IrfanView, FastStone, XnView, dan sebagainya.

    • Halo Yafie, yang dihapus itu cache (semacam penyimpanan file yang sering diakses agar cepat nantinya) dari gambar thumbnail, jadi memang terhapus semua. Tapi akan diciptakan kembali secara otomatis kok, ini proses yang normal.

  4. Kak, thumbnails saya ke cleanup disk tidak sengaja karena saya tidak meng-un-centang thumbnails.. Fotonya masih bisa kebuka tapi ya itu gapake thumbnails jadi sulit mencari foto. Tolong solusinya, saya sudah memakai ketiga cara di atas tapi hasilnya nihil :'( bisa email di [email protected]
    terimakasih sebelumnya..

    Balas
    • Halo Ilana, ini pakai Windows apa ya mbak? Aslinya kalau dibiarkan akan normal – normal sendiri kok mbak, walaupun bisa lama sekali. Sudah ganti tipe Folder/File View ke Thumbnails?

    • Halo Zenysa, masalahnya hanya pada thumbnail file tertentu atau semua? Ekstensinya apa? Ini di Windows apa ya?

Tinggalkan komentar