Kalau anda sedang mencari lagu atau musik dengan kriteria BPM (Beats Per Minute) tertentu, mengandalkan telinga kita sendiri bisa dilakukan untuk menyeleksi setiap lagu satu per satu. Tapi bila ada cara yang mudah buat apa kita menambah beban kita sendiri bukan?
Gunakan saja aplikasi BPM Analyzer untuk mengetahui berapa nilai BPM untuk setiap file musik dan lagu yang anda miliki. Aplikasi ini gratis dan mendukung format audio MP3 sebagai inputnya. Terdapat versi Mac bagi anda pengguna setia produk Apple, tapi anda harus mendaftarkan email terlebih dahulu untuk mendownloadnya.
Anda cukup memasukkan folder tempat file MP3 anda berada yang ingin dianalisa BPMnya, dan program ini akan secara otomatis menganalisa BPM dari seluruh file lagu dan musik yang dimasukkan.
Hasil analisa dapat disimpan dalam file teks, jadi anda memiliki informasi mengenai BPM dari koleksi MP3 anda. Bila perlu anda juga bisa mencetaknya, cukup tekan tombol Print untuk mencetak hasilnya.
Sekarang anda dapat dengan mudah mengetahui BPM lagu tanpa perlu repot dan sangat menghemat waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan masalah ini.
BPM Analyzer akan membantu anda yang ingin membuat kompilasi lagu yang sejenis BPMnya, misal seperti lagu untuk senam atau seorang DJ yang ingin berkreasi. Tentu anda tidak ingin repot – repot mencari lagu yang BPMnya setara bukan?