Asus A46CB WX-023D/WX232D : Notebook slim spesifikasi gamer!

Advertisements

ASUS kali ini meluncurkan produk terbaru dengan seri A46CB. Seri ini hadir dengan design lebih slim daripada notebook 14 inch pada umumnya dan juga dibekali spesifikasi yang mumpuni untuk melakukan pekerjaan berat. Seri Asus A46CB hadir dengan 2 seri yaitu A46CB-WX023D dan A46CB-WX232D, kode di belakang A46CB hanya untuk membedakan processor yang ada antara Intel Core I3 dan I5.

Di bawah ini adalah gambar fisik dari Notebook Asus A46CB-WX023D dan A46CB-WX232D:

  • Penampakan Dalam
    asus-A46CB-dalam
  • Cover Depan
    asus-A46CB-cover-depan
  • Keyboard
    asus-A46CB-keyboard
  • Penampakan Dari Sisi Kiri
    asus-A46CB-tampak-kiri-2
  • Penampakan Dari Sisi Kanan
    asus-A46CB-tampak-kanan-2

Detail Specification dari Asus A46CB-WX023D / A46CB-WX232D*:

Advertisements

asus-A46CB-spesifikasi

  • Intel Core? i3 3217U ? 1,8GHz
  • Intel Core? i5 3337U ? 1,7GHz*
  • HDD 500GB
  • HDD 750GB*
  • RAM 4GB
  • DVD-RW
  • Intel Graphic 4000
  • NVDIA GT 740M 2GB
  • Lan+WiFi+Bluetooth
  • Card Reader (SD) + Web Cam
  • Baterai 4 Cell (2950 mAh)
  • 1x USB 3.0
  • 2x USB 2.0
  • HDMI + VGA Port
  • Combo Audio Jack
  • Driver Windows 8 64 Bit (CD)
  • Driver Windows 7 64Bit + Windows 8.1 64Bit : http://support.asus.com/Download.aspx?SLanguage=en&m=A46CB
  • OS : DOS
  • Garansi 24 Bulan untuk Notebook,12 Bulan untuk Adaptor+Baterai

Seri Asus A46CB-WX023D / A46CB-WX232D ini memiliki point menarik untuk dilirik antara lain:

  • Desain
    Dengan model yang tipis dan ramping membuat notebook ini terlihat sangat elegan.Di tambah lagi cover depan berwarna hitam metalic dan terdapat garis-garis tipis semakin meningkatkan daya tarik notebook. Selain lebih terlihat elegan notebook ini menjadi lebih mudah di genggam, sehingga sangat cocok sekali untuk orang dengan mobilitas tinggi.
  • Spesifikasi Tinggi
    Hadir dengan Processor Core I3 dan I5 Generasi ke-3 (Ivy Bridge) membuat notebook ini mampu bekerja dengan optimal menjalankan hampir semua aplikasi yang ada. Di tambah lagi graphic card NVDIA GT 740M yang tertanam membuat notebook bisa bekerja lebih maksimal lagi.
  • Presentasi
    Tersedianya HDMI + VGA port sangat memudahkan untuk melakukan presentasi tanpa harus mengeluarkan biaya lagi untuk membeli converter.

 

Advertisements

Selain itu banyak fitur menarik yang bisa kita nikmati seperti Smart Gesture, Instant On (2 Detik), dan Sonic Master.

Namun seri ini juga memliki point minus salah satunya prosesor yang tertanam, meskipun Core I3 dan I5 (Ivy Bridge) tetapi arsitekturnya ULV (Ultra Low Voltage) jadi performa yang disajikan dibawah prosesor dengan arsitektur normal. Dan juga dikarenakan spesifikasi hardware yang relatif tinggi ketahanan baterai tidak bisa terlalu lama, apalagi jika main game atau menjalankan aplikasi berat disarankan untuk mencolokkan adaptor.
Notebook ini sangat cocok untuk semua kalangan terutama para gamer dan design. Berat Notebook sekitar 2KG.

Perkiraan harga seri A46CB-WX023D Rp6.350.000 (Harga bisa berubah sewaktu-waktu),sedangkan untuk A46CB-WX232D Rp7.350.000 (Harga bisa berubah sewaktu-waktu)

Advertisements

48 pemikiran pada “Asus A46CB WX-023D/WX232D : Notebook slim spesifikasi gamer!”

  1. oh itu karena fungsi numlcok tertekan saja gan….coba tekan tombol FN+ins(num lk) maka tombol L akan berfungsi seperti semula

    Balas
  2. makasih artikelnya.. saya mau tanya dong, saya kan pake laptop asus vivo yg core i3. yang mau saya tanya, kan di keyboar kanan atas, disamping delete ada tomobol wrna biru itu fungsinya apa ya?

    Balas
    • Jika bentuknya kurang lebihnya seperti ini () tombol itu di namakan “Vivo Key”.
      fungsinya jika di tekan maka vivo key ini akan menampilkan berbagai macam setting seperti volume, brightness, dll.

      Untuk mengunakan fitur tersebut driver Vivo key harus terinstall, biasanya terdapat di dalam bagian “Utilities”

  3. Saya pelanggan asus yang sudah dua kali free service, asus laptop A46C Series, UltraSlim, 21mm, Apakah batereinya masih guarantee kalau tidak ditanyakan harganya, karena tiba2 batereinya sudah tdk bisa dicharger lagi, dengar info kalau baterei lama saya berikan saya nambah 200ribu?

    Balas
    • Garansi baterai dan adaptor (charge) hanya 1 tahun di mulai dari nota pembelian, coba di cek dulu di nota pembelian. Kalu beli perkiraan harga sekitar 700-900 ribu rupiah, untuk sistem tukar tambah tergantung kebijakan di service center, setau saya yang bisa tukar tambah untuk mainboard

    • Selamat malam Jimmy, tergantung promo dari masing – masing toko sebenarnya mas. Tapi memang biasanya hanya diberi DOS atau Linux, kalau Windows sangat jarang ikut dibundel.

    • Kurang lebih harga Windows 8 asli satu juta rupiah mas, sedangkan harga laptopnya tergantung masing – masing toko tapi selisihnya tidak jauh.

    • Halo Pelsi, Sebaiknya jangan DDR3 biasa jangan dipasangkab DDR3L dan juga sebaliknya karena beda voltase tadi, bisa sering BSoD dari pengalaman saya dan teman.

  4. halo mas Chandra, kalo leptop Asus A46CB WX-023D (i3) dengan Asus A451LB-WX076D (i3) bagus mana ya ?, utk keperluan gaming dan sedikit penggunaan aplikasi disain grafis

    Balas
  5. halo admin tanya donk, saya pake asus a46cm core i5 vga nya nvidia geforce gt 635 m 2 gb, kalo diganti vga nya jadi nvidia geforce gt 740 m 2 gb punya nya asus a46cb bisa gk gan ?

    kalo bisa di sini jual gk vga nya sklian pasangin gtu. tkyu…

    Balas
    • Halo Michael, pernah menggunakan Windows 8? Biasanya rata – rata tidak suka tampilannya yang berbeda dengan Windows sebelumnya. Saya anjurkan Windows 7 saja. Yang versi 64-bit ya mas.

  6. laptop saya ini serinya ko ngga ada diatas ya?
    A46CB.?
    i5 3317U 1,7GHz, 500Gb RAM. GT 740 2Gb. DOS

    sudah upgrade RAM 8Gb, Corshair VANGEANCE, dan HDD WD 750GB
    install Window 10 Pro 64-bit

    setelah upgrade dari Windows 7 64-bit
    Direct 12nya. sangat terasa. semua game yang ada dilaptop setting high, makin lancar, smooth, dan Anti-Alias nya makn mulus.

    walau ada sedikit masalah compability dan error, tapi sudah solve
    ex: Dreamweaver ga bisa load, XAMPP apache Port : 80 bentrok.

    booting (fast-startup) cuma beberapa detik, sistem hybrid sleep, shutdown dan hibernate.
    kalau yang bilang ini bikin rusak HDD atau makan batre, salah besar karena walau di lepas batre ga masalah. (tidak ada kompenen yang memakan arus) hanya saja windows membaca file hyberfil.sys saat booting. bukan hibernate seperti biasanya.

    namun shutdown memang menjadi seperti sleep. (tersimpan semua event yang dilakukan sebelumnya) namun keadaan PC mati total, untuk instalasi dan reset setting, tetap harus restart.

    recomended upgrade ke Win10.
    wajib ganti :
    DRIVER NVIDIA GEFORCE win10
    HD 4000 Win 10
    Kaspersky Win10
    dan scan file corrupt (untuk yang upgrade) bukan clean install

    Balas
    • Halo Reza, terimakasih atas informasinya. 🙂 Soal tipe berbeda wajar kok mas, ada kode spesifiknya lagi untuk menentukan ini seri yang mana. Dan omongan anda benar kok mengenai sleep dan hibernate, cuma mitos saja. Aslinya ya sama saja dengan penggunaan biasa, malah idle tidak terpakai setelah menyimpan keadaan Windows saat itu ke harddisk.

      XAMPP konflik portnya dengan apa ya? Port 80 kan untuk HTTP, mungkin IIS ya.

    • Saya ingin menambah RAM namun bingung dalam pemilihannya, karena info dari beberapa toko RAM ddr3 untuk seri asus ini sudah tidak produksi dan kalau saya tetap mau menambah RAM disarankan mencari yang bekas. apakan info tersebut benar? mohon info. Terimakasih

  7. mas chandra, maap salah kamar.. laptop saya asus a46cm yang i5, mau nambah ram..sebaiknya yang ddr3 atau ddr3l ya? dan kalau pake VENGEANCE kan beda speed sama yang ori di dalem..ngaruh ga ke speed nya? thanks

    Balas
    • Selamat pagi Rio, semestinya sudah DDR3L mas. Tapi lebih baik dibawa langsung saja ke tokonya sekalian diujicoba. Berpengaruh minimal kok mas, ikut yang spesifikasi terendah nanti performa totalnya.

  8. Asus a46cb saya gak bisa ngisi 100%, cm 75% mentok. Saya beli skitr 1 th lalu cm bbrp bln terakhir ini masalah itu mncul. Kira2 solusinya gmn y.. apa harus bli batre yg bru. Klo bli kr2 hrganya brp?

    Balas
    • Halo Maverick, wah… ini sudah kebijakan dari ASUSnya mas cuma mendukung sistem operasi Windows yang 64-bit. Laptop keluaran baru rata – rata drivernya juga cuma tersedia yang 64-bit.

  9. Laptop asus a46cb saya, gak mau booting katanya harddiskbya kebs badsector atau gimans gitu katanya, rusak dan perlu diganti. Kira kira jenis harddisknya apa ya? Karna banyak jenisnya gitu jadi bingung, sata, hdd, 3,5 / 2,5 ~

    Balas
    • Halo Putri, jangan dibuat sulit mbak. 🙂 Harddisk untuk laptop itu ukurannya 2.5 inci, yang 3.5 inci itu yang besar untuk PC. Setelah itu mungkin anda dapatkan angka – angka seperti 5400RPM atau 7200RPM, dimana semakin besar akan semakin cepat tapi juga semakin bising. Standarnya pada laptop itu yang 5400RPM mbak. Tinggal masalah kapasitas dan harga, mungkin merek juga.

Tinggalkan komentar