Cara cek tagihan rekening air secara online

Advertisements

Cek tagihan air secara online ternyata jauh lebih sulit kalau dibandingkan dengan cek tagihan listrik atau tagihan telepon. Entah mengapa PDAM (Perusahaan Daerah Air Minum) tidak memiliki website yang terpusat, jadi setiap daerah atau kota memiliki websitenya sendiri. Masih mending kalau software untuk membuat situsnya sama atau mirip atau setidaknya memiliki fitur yang sama.

Cara cek tagihan rekening air lewat internet ini tergantung niat dan kesiapan mengadopsi teknologi informasi pada PDAM yang beroperasi di kota atau daerah anda. Pendapat saya pribadi PDAM benar – benar menerapkan bhinneka tunggal ika dalam struktur websitenya.

Melihat informasi tagihan rekening air secara online

Saya akan mencontohkan cara cek tagihan rekening air minum pada website PDAM kota Malang, untuk daerah atau kota lain bisa diadaptasi caranya – saya yakin tidak banyak perbedaannya. Pertama akses dulu situs PDAM kota Malang.

pdam-kota-malang

Geser halaman web sedikit kebawah, perhatikan pada bagian kiri dan kemudian klik Info Tagihan Rekening Air.
pdam-kota-malang-info-tagihan-rekening-air

Masukkan nomor saluran air dari tempat yang ingin dibayar tagihannya, dan jangan lupa isikan kode keamanannya. Klik Cek Tagihan untuk memproses permintaan informasi tagihan air anda.

Advertisements

pdam-kota-malang-tagihan-rekening-air

Informasi mengenai tagihan air anda akan muncul, dari nomor saluran, nama dan alamat, bulan dan besar nominal tagihan, dan apakah sudah dibayar belum pada status pelanggan – kalau sudah akan muncul informasi dibayar melewati apa.

pdam-kota-malang-informasi-tagihan

Anda juga bisa mencetak tagihan rekening PDAM anda kalau mau, cukup klik Cetak.

Pendapat mengenai kode saluran air

Saat mencoba cek tagihan air online ini dan melihat kode pelanggan yang digunakan cuma 6 digit (123456), bisa dispekulasikan bahwa dengan kode pelanggan yang terbatas seperti itu maka jangkauannya jelas hanya dalam satu kota atau daerah dan ada kemungkinan kode yang sama digunakan di PDAM lain. Mungkin inilah salah satu penyebab kenapa tidak ada website PDAM untuk pengecekan tagihan rekening air terpusat.

Solusi amatir yang saya pikirkan adalah dengan membuat kode untuk setiap daerah atau kota dan menambahkan kode pelanggan dibelakangnya. Contoh kode pelanggan adalah 123456 dan kode kota malang 0341, maka kode lengkapnya adalah 0341123456. Ini meminimalisasi ada kode pelanggan yang sama karena akan dipisahkan pada kode daerah terlebih dahulu. Singkatnya dibutuhkan standarisasi pengkodean pelanggan PDAM merupakan langkah awal.

Advertisements

Daftar situs – situs PDAM di Indonesia (yang sudah ditemukan)

Cukup sudah pendapat saya mengenai situasi website PDAM Indonesia, selanjutnya adalah daftar situs PDAM yang dengan susah payah saya kumpulkan. Semoga kota atau daerah anda terdapat didalamnya, kalau belum mohon informasikan di komentar – saya akan menambahkannya di artikel.

Berikut adalah tabel yang berisi situs resmi PDAM dari berbagai daerah atau kota:

Daerah/KotaAlamat websiteBisa cek tagihan PDAM online
PDAM Delta Tirta (Sidoarjo)http://www.pdamsidoarjo.co.id/Ya
PDAM Surabayahttp://www.pdam-sby.go.id/Ya
PDAM Tirta Dharma (Malang)http://pdamkotamalang.com/Ya
PDAM Denpasarhttp://pdam.denpasarkota.go.id/Tidak
PDAM Gresikhttp://pdam.gresikkab.go.id/Ya
PDAM Tirtanadi (Sumatera Utara)http://www.pdam-tirtanadi.com/Tidak
PDAM Tirta Bumi Santosa (Kebumen)http://pdam-kebumen.com/Tidak
PDAM Tirto Negoro (Sragen)http://pdamsragen.com/Tidak
PDAM Bandarmasihhttp://pdambandarmasih.com/Ya
PDAM Tirta Mayang (Jambi)http://www.pdamtirtamayang.com/Ya
PDAM Tirta Perwitasari (Purworejo)http://pdam-purworejo.co.id/Tidak
PDAM Tirta Dharma (Surakarta)http://www.pdamsolo.or.id/Tidak
PDAM Tirta Mangutama (Badung)http://pdam-badung-bali.co.id/Ya
PDAM Banyumashttp://pdambanyumas.com/Ya
PDAM Tirta Khatulistiwa (Pontianak)http://pdamkotapontianak.com/ (domain expired)Tidak
PDAM Tirtawening (Bandung)http://www.pambdg.co.id/Ya
PDAM Tirta Pakuan (Bogor)http://www.pdamkotabogor.go.id/Tidak
PDAM Bojonegorohttp://pdambjn.co.id/Tidak
PDAM Banyuwangihttp://www.pdambanyuwangi.co.id/Tidak
PDAM Kota Padanghttp://www.pdampadang.com/Tidak
PDAM Tirta Benteng (Tangerang)http://www.tirtabenteng.com/Tidak
PDAM Tirta Mukti (Cianjur)http://pdamcianjur.com/Ya
PDAM Giri Tirta Sari (Kabupaten Wonogiri)http://pdamwonogiri.com/Ya
PDAM Kabupaten Gresikhttp://pdam.gresikkab.go.id/Ya
PDAM Tirta Amertha Buana (Tabanan)http://pdamtabanan.com/Tidak
PDAM Tirta Asasta (Kota Depok)http://www.pdamkotadepok.com/Tidak
PDAM Tirta Kencana (Samarinda)http://pdamkotasamarinda.co.id/Ya
PDAM Intan Banjar (Banjar)http://pdamintanbanjar.co.id/Ya
PDAM Tirta Musi (Palembang)http://www.tirtamusi.com/Ya
PDAM Tirta Raharja (Kabupaten Bandung)http://www.tirtaraharja.co.id/Tidak
PDAM Pareparehttp://www.pdamparepare.com/Tidak
PDAM Tirta Rangga (Kabupaten Subang)http://tirtarangga.com/Ya
PDAM Tirta Sukapura (Tasikmalaya)http://www.pdamtirtasukapura.co.id/Tidak
PDAM Purwa Tirta Dharma (Kabupaten Grobogan)http://pdamgrobogan.com/Tidak
PDAM Tirta Kerta Raharja (Kabupaten Tangerang)http://www.pdamtkr.co.id/Tidak

Sebagai catatan daftar ini akan saya update kalau menemukan situs PDAM lainnya dan saya juga tidak bisa menjamin bisa tidaknya cek tagihan air secara online di website kota anda. Ketidakakurasian informasi, ketidaklengkapan data, tidak tersedianya fitur cek tagihan online atau website tidak bekerja bisa terjadi dan dapat diharapkan karena list ini masih work in progress.

Lainnya

Yang unik adalah ketidakseragaman ekstensi nama domain yang digunakan, mulai dari .com, .or.id, .co.id, .go.id dan mungkin masih ada lagi yang belum saya temukan.

Ada lagi yang menurut saya pribadi baru menyadari, yaitu sepertinya untuk setiap cabang PDAM diberi kode nama Tirta (yang berarti air dalam bahasa jawa) – pengetahuan memang bisa didapat dari tempat yang tidak terduga.

Kalau ada informasi yang saya cantumkan salah atau kurang mohon diingatkan dalam komentar, koreksi ini akan membantu saya, anda dan pembaca lainnya di kemudian hari supaya tidak tersesat. 🙂

Advertisements

31 pemikiran pada “Cara cek tagihan rekening air secara online”

    • Yup, memang benar tidak semua situs PDAM daerah atau kota menyediakan layanan cek tagihan rekening air secara online. Seperti yang sudah saya kemukakan diatas, fitur ini tergantung seberapa melek teknologi PDAM di tempat anda. Saran saya usulkan ke pihak yang berkepentingan supaya ada kelanjutannya.

      Terimakasih buat usulan kotanya, sudah saya update dan sekarang hampir semua situs PDAM di Indonesia mestinya sudah tercantum.

  1. itu aplikasi mereka (PDAM) untuk cek tagihan secara online darimana ya? Develop sendiri atau jasa pihak ketiga yang saling terstruktur setiap pdam ?

    Balas
    • Wah.. sayangnya mas Aranda saya juga kurang tahu apakah masing – masing PDAM membuat sendiri aplikasinya atau menggunakan pihak luar, tapi kalau secara keseluruhan tampaknya juga tidak salah kalau dikatakan campur – campur. Karena memang tidak ada standar aplikasi cek tagihan pada setiap daerah, bahkan tidak semua website PDAM memiliki fitur cek tagihan rekening air. Jadi strukturnya benar – benar lokal dan tidak saling terhubung dengan PDAM lainnya.

      Nanti akan saya update tabelnya untuk menandakan pada websitenya apakah ada sistem informasi tagihan online atau tidak.

    • Halo mas Agung, kalau nomor pelanggan bisa dilihat dari bukti pembayaran PDAM sebelumnya. Kalau ini hanya mas sendiri yang bisa mengeceknya. Mungkin di kwitansi tidak tertulis sebagai nomor pelanggan, ada yang menyebutnya nomor saluran air.

  2. Hahaha… betul bgt yg BTI gan… maka’ny solusi amatir agan sy ikutan dukung, sejauh ini kaya’ny emang itu yg paling rasional… kab.malang sy dah dpt (minta’ny nama, bkn no.slrn) tp pas ketik nama pelanggan+pilih daerah, note : “tdk dtemukan” knapa ya, agan tau..?

    Balas
    • Selamat pagi mas Danny, saya baru cek dan ternyata benar ada website untuk PDAM Kabupaten Malang (Sebelumnya saya kira bisa dari PDAM Kota Malang). Setelah melihat – lihat cek tagihannya ada 2 metode, melalui nomor saluran air atau nama pelanggan. Saya sudah uji coba juga menggunakan nama saudara saya yang kebetulan tinggal di daerah kabupaten Malang, lebih tepatnya daerah Ngantang. Hasilnya juga tidak ditemukan, keluar pesan “DATA PELANGGAN PDAM ATAS NAMA [nama pelanggan] TIDAK DITEMUKAN!”.

      Ini pendapat saya pribadi lho ya, sistem pencarian tagihan PDAM Kabupaten Malang menggunakan nama tampaknya harus benar – benar sesuai dengan nama yang didaftarkan ke PDAM jadi tidak boleh salah sama sekali. Mungkin yang kita harapkan (setidaknya saya) walau ada kesalahan akan dimunculkan suatu pesan “Apakah yang anda maksud adalan [nama pelanggan yang mirip]?”.

      Karena itulah saya belum bisa mengecek lebih jauh soalnya harus tahu nama yang tertera secara resmi dalam nama pelanggan PDAM saudara saya disana.

      Terimakasih atas informasi adanya situs PDAM Kabupaten Malang, nanti akan saya tambahkan dalam tabel. 🙂

    • Selamat sore Toni, saya cek lagi situs resmi PDAM Tirtanadi tampaknya masih belum bisa. Coba disarankan ke kantornya mas.

  3. Aplikasi Cek tagihan PDAM bagu dan terima kasih
    Mohon ditingkatkan seperti Cek tagihan PLN yang bisa online untuk PDAM seluruh Indonesia dan setiap bulannya ada pemberitahuan Invoice billing ke masing masing pelanggan via emali

    Balas
    • Halo Arijadi, saya baru tahu kalau cek tagihan listrik online bisa mengirimkan invoice setiap bulannya lewat email. Selama ini cek manual sih mas. Terimakasih atas infonya, nanti saya cek sendiri. 🙂

  4. Artikel yang bagus. Jadi ada daftar website PDAM seluruh Indonesia. Tapi sayangnya jika lewat tanggalnya sudah tidak bisa dicek.
    Misal rumah saya ikut periode pembayaran tgl 15. Pas tgl 2 saya cek di webnya, tagihan tidak ditemukan. Selain itu pelanggan yg telat bayar juga harua dobel bayarnya bulan depan sesuai periode. Pdahal baru telat sehari. Amat disayangkan. Coba liat PLN, bisa bayar 1 rekening meski telat asal belum ganti bulan

    Balas
    • Halo Nieko, awalnya saya kira mirip dengan PLN juga mas tapi dalam menulis artikel ini saya amati ternyata setiap wilayah memiliki sistem tersendiri, jadi tidak terpusat. Nah ini yang membuat berbeda karena implementasinya sangat tergantung PDAM masing – masing, ada yang cuma punya situs saja, dan saat itu baru beberapa saja yang bisa cek tagihan online. Wajar saja kemampuan sistem billingnya juga bervariasi.

    • Terimakasih banyak mbak Erny atas tambahan informasinya untuk wilayah Medan. Nanti akan saya koreksi daftarnya. 🙂

  5. Mas saya mau tanya Perbedaan nomor Sambungan PDAM dan nomor Pelanggan PDAM itu apa. sepengetahuanku di kab. Bojonegoro cuma tertulis nomor pelanggan, namun di Pembayaran PDAM lewat EDC tertulis Nomor Sambungan yg hanya 7 digit, Saya jadi bingung.

    Balas

Tinggalkan Balasan ke Dini Batalkan balasan