Cara memperbaiki Library default yang rusak di Windows

Advertisements

Jika anda mendapati pesan error seperti ?Documents.library-ms? is no longer working saat anda mengakses salah satu Library asli Windows, icon dari library yang bermasalah juga berganti dari icon spesifik menjadi icon umum untuk library. Untungnya terdapat cara cepat dan mudah untuk mengatasinya.

windows-7-libraries

Hal yang sama bisa terjadi pada Library bawaan Windows, selengkapnya :

Advertisements
  • ?Documents.library-ms? is no longer working.
  • ?Pictures.library-ms? is no longer working.
  • ?Music.library-ms? is no longer working.
  • ?Videos.library-ms? is no longer working.

Libraries yang rusak ini bisa dihapus tanpa ada efek sampingnya, folder yang anda sertakan didalamnya tidak akan hilang. Semua pesan error ini memberitahu bahwa library yang ada tiba – tiba korup, untungnya cara memperbaikinya sangatlah sederhana.

Pertama hapuslah semua library yang bermasalah. Kemudian klik kanan pada simbol Libraries di bagian kiri jendela Windows Explorer dan pilih “Restore default libraries”.

windows-7-libraries-restore-default-libraries

Libraries anda akan kembali normal dan dapat digunakan kembali, dan? icon dari Windows Library juga akan kembali ke semula.

Cara untuk memperbaiki Windows Library ini sama dengan cara untuk mengembalikan default Windows Libraries sebelumnya.

Advertisements

3 pemikiran pada “Cara memperbaiki Library default yang rusak di Windows”

Tinggalkan Balasan ke Oleh FM Batalkan balasan