Cara mengaktifkan Caching di XenForo

Advertisements

Caching di XenForo berfungsi meningkatkan kecepatan akses sekaligus menurunkan beban server hosting dalam melayani permintaan akses setiap halaman forum. Pada dasarnya pada CMS maka setiap halaman akan dibuat saat ada yang memintanya, dan ini secara dinamis dilakukan oleh PHP. Karena satu halaman forum sangat jarang berubah (kecuali trafficnya tinggi) maka satu halaman yang sama akan dibuat berulang – ulang untuk setiap pengunjung, cukup mubazir bukan? Karena itulah caching akan sangat membantu karena halaman tersebut akan dibuat versi statisnya dalam bentuk HTML dengan resource – resource yang berhubungan (JavaScript, CSS, gambar).

xenforo-logo

Advertisements

Masalahnya untuk menggunakan caching di XenForo tidak ada settingnya di dashboard administratornya, kita perlu mengedit file config.php yang terletak di direktori library dalam lokasi instalasi forum anda (library/config.php). Setelah itu tambahkan potongan kode dibawah:

$config['cache']['enabled'] = true;
$config['cache']['frontend'] = 'Core';
$config['cache']['frontendOptions']['cache_id_prefix'] = 'xf_';
$config['cache']['cacheSessions'] = true;
$config['cache']['backend'] = 'File';

Untuk penyimpanan sesi adalah opsional karena akan memakan kapasitas disk space yang cukup besar nantinya kalau banyak pengunjungnya, jadi bisa anda hilangkan kalau ternyata malah memenuhi hosting anda.

Juga tipe cachenya adalah file karena pada umumnya forum – forum atau website pada umumnya diawali di shared hosting dengan cPanel, jadi APC dan Memcache tidak tersedia.

Advertisements

Tinggalkan komentar