Cara mengetahui nomor pelanggan Telkom Speedy

Advertisements

Setiap pelanggan layanan Telkom Speedy akan memiliki nomor pelanggan yang bisa digunakan untuk identifikasi siapa pemiliknya dan digunakan sebagai username untuk login ke akun mereka untuk menggunakan internet. Fungsi lainnya adalah untuk melakukan pengecekan biaya tagihan Telkom dan tentu saja membayarnya membutuhkan nomor pelanggan supaya tidak salah.

Kalau anda lupa berapa nomor pelanggan anda maka anda bisa menanyakan ke penerangan Telkom dengan menghubungi 147 berdasarkan alamat terpasangnya Speedy. Alternatifnya cek saja kwitansi atau bukti pembayaran yang sebelumnya.

Advertisements

Tapi kalau anda tidak ingin menghubungi 147 atau kehilangan nomor Speedy anda maka anda bisa mendapatkannya kembali asalkan anda masih bisa terhubung ke internet, atau setidaknya koneksi internet anda putus karena telat membayar tagihan bukan karena setting modem anda rusak atau terkena reset.

Anda perlu mengakses halaman administrasi modem Speedy anda, ketikkan saja alamat 192.168.1.1 pada browser. Selanjutnya isikan username dan password untuk modem anda, kalau lupa coba gunakan (admin, admin) atau (user, user) untuk login.
adsl-modem-authentication-required
Kemudian buka menu Interface Setup dan buka bagian Internet.
adsl-modem-interface-setup-internet-pppoe-pppoa
Perhatikan bagian PPPoE/PPPoA, akan ada username. Semua angka didepan @telkom.net adalah nomor pelanggan anda, silahkan dicatat.

Selanjutnya kalau anda juga lupa apa password Telkom Speedy anda maka anda bisa menggunakan metode lain untuk mengambilnya.

Advertisements

46 pemikiran pada “Cara mengetahui nomor pelanggan Telkom Speedy”

    • Halo, ini anda langganan Speedy atau IndiHome mas? Pelanggan lama atau baru? Nanti saya cek dengan teman saya yang masih menggunakan Speedy, saya sudah pindah ke MyRepublic soalnya.

  1. Maav gan / sis mautanyak kalo mau cek no wifi gimana ya . soalnya aku mau bayar perbulannya tapi struk pembayaran ku bulan kemarin hilang . terus gimana ?/

    Balas
    • Halo Aulia, nomor pelanggan teleponnya juga tidak tahu mbak? Sama kok. Kalau masih tidak tahu ya terpaksa ke Plasa Telkom dan membayar berdasarkan alamat pelanggan.

    • Halo James, ini IndiHome mas? Memang sekarang Telkom tidak menggunakan sistem login dengan nomor pelanggan mas.

    • Dulu untuk login ke jaringan internet Telkom mas. Jamannya kita masih bisa setting manual modemnya perlu ini. Sekarang sudah tidak perlu sejak ganti IndiHome. Speedy kan sudah discontinued.

    • Ini karena saya masih Speedy dan 2 tahun lalu saya nulisnya mbak. 🙂 Kalau IndiHome sudah beda jauh.

      Sekarang saya sudah pindah ke MyRepublic ISPnya.

  2. Mas, tmn saya data tentang wifi indihome nya hilang, trus kabel wifinya putus karena phon rboh. nah itu gimana mas ? katanya untuk pemulihan wifi perlu data wifi nya

    Balas
    • Data? Ini langganan IndiHome dan kabel Telkom putus terkena pohon?

      Saya agak bingung mahamin situasinya mbak.

      Dari Telkom tidak diperbaiki?

  3. Bang…ini nomor speedy pelanggan. 111202101591. Saya mau hubungi dia. Caranya gimana ya nge cek nomor speedynya yang 061xxxxxx??? Mohon dibantu

    Balas
    • Mau telepon maksudnya? Wah… rasanya ya cuma bisa tanya langsung ke 147 mas, saya tidak tahu ada caranya nemukan sendiri.

  4. Bang speedy saya beberapa hari ini mati setelah reset .
    Kog nomor speedy saya tidak ada ya .
    Padahal udah buka telnet , trus show all . Tp yang keluar malah [email protected] semua . Solusinya gi mana nee om . Mohon bantuannya ya bang .

    Balas
    • Ini Speedy atau IndiHome? Soalnya yang sekarang memang tidak dimunculkan di modem apa username dan passwordnya.

  5. Maaf saya mau tanya pemilik no tlp/speedy 021114024795 pemilik speedy ini telah menipu saya lewat m-banking pembayaran speedy menguras rekening saya …sy mohon bantuan nya buat laporan ke pihak yang berwajib.

    Balas

Tinggalkan komentar