Cara menghitung cicilan kredit Adira Finance

Advertisements

Ingin membeli suatu barang tetapi uang tidak mencukupi? Mudah saja gunakan jasa finance (kredit) yang sudah banyak tersedia. Dari banyak perusahaan jasa finance tersedia yang paling familiar dan sering kita dengar yaitu Adira Finance/Adira Kredit.

Proses untuk melakukan kredit di Adira tidak terlalu ribet dan bisa di bilang mudah:

  1. Pilih barang yang ingin di kreditkan, saya sarankan pergi ke toko yang berpartner dengan Adira agar proses lebih mudah.
  2. Datangi kantor cabang Adira Finance terdekat atau tanyakan kepada sales Adira yang berjaga di toko tersebut (Jika toko tersebut memang partner dari Adira).
  3. Sediakan KTP dan fotokopi KTP untuk diurus kredit yang anda ajukan.

Syarat yang lain bisa ditanyakan langsung kepada sales tersebut. ?Jika semua syarat sudah terpenuhi maka akan di proses lebih lanjut dan untuk pengajuan kredit pertama kali biasanya akan di survey terlebih dahulu tempat tinggal, tempat kerja, dan lain lain. Jika pengajuan kredit disetujui maka pembeli akan dihubungi untuk pengambilan barang dan pembayaran awal.

adira-finance

Nah jika ingin tahu kira-kira bagaimana perhitungan cicilan kredit Adira Finance, bisa di coba rumus di bawah ini.
((HB-DP)*W*SB)? + (HB-DP)

??????????????????????? W

Advertisements

Dimana:

  • HB = Harga barang.
  • DP = Down Payment barang / uang muka.
  • W? = Waktu cicilan (bulan).
  • SB = Suku bunga cicilan.

Contoh Kasus perhitungan kredit Adira:

Pembeli tertarik dengan sebuah laptop yang diberi harga sebesar Rp 6.500.000 dengan DP Rp500.000. Jangka waktu untuk cicilan 18 bulan dengan suku bunga 2.2%. Jadi berapa cicilan per bulan yang dikenakan?

(((6.500.000-500.000)*18*2.2%) + (6.500.000-500.000)) / 18 = 465.333 biasa di bulatkan ke atas menjadi 466.000

Jadi cicilan perbulan dikenakan sebesar Rp 466.000,- . Tetapi untuk pembayaran awal selain cicilan+DP barang+biaya administrasi dari Adira di jumlahkan semua. Untuk biaya Administrasi tergantung nominal kredit yang kita ajukan, biasanya sekitar Rp 120.000,-

Jadi pembayaran awal? yang dikeluarkan sebesar 500.000 + 466.000 + 120.000 = Rp1.086.000,-. Itu hanya untuk awal saja pada waktu pengambilan barang, setelah itu perbulan hanya dikenakana biaya cicilan saja.

Semoga Bermanfaat.

 

 

 

Advertisements

286 pemikiran pada “Cara menghitung cicilan kredit Adira Finance”

  1. malam mas… saya ingin kredit hp asus zenfone 5 dengan harga 1,9 jutaan. nah yang saya ingin tanyakan ialah berapa besar bunganya jika saya ingin kredit dalam tempo 3 bulan?
    trims

    Balas
    • Selamat malam Dika, setahu saya minimal 6 bulan sih masa tenornya. Misalpun bisa kemungkinan tidak jauh dari 3.5% besar bunganya.

  2. selamat siang mas chandra,
    saya lena… dr pku Riau
    saya mau kredit 2 buah HP sekaligus
    1. HP Lenovo A6000 Rp 1650000
    2. HP Samsung G V Rp 1150000
    selama 9 bln tanpa DP, klu boleh tau berapa nominal perbulannya yang harus saya bayarkan kepada adira?

    thanks’
    lena

    Balas
    • Selamat malam Lena, bisa dijadikan satu kok totalnya. Kurang lebih nanti perhitungannya:
      ((2.800.000 – 0) *9 *3.75%) + (2.800.000 – 0)) / 9
      (945.000 + 2.800.000) / 9
      416.200 (dibulatkan keatas)

      Jangan lupa masih ada biaya administrasinya. 🙂

    • Halo Tessa, setahu saya untuk kategori handphone maksimal 12 bulan. Ini harga iPhone 5s-nya juga berapa ya?

  3. siang pak ..
    kalau saya mau ajukan kredit motor sdangnkan saya anak kos, gmna itu pak,bsa diatur ga..
    mohon pencerahan pak.
    thks.

    Balas
    • Halo Ahmad, ini dari pengalaman teman sewaktu kuliah lho ya. Harus menggunakan identitas penduduk di kota anda studi/bekerja, jadi kalau KTP anda bukan di kota tersebut tidak bisa. Antara anda kembali ke daerah asal untuk mengurus kreditnya atau minta bantuan teman yang asli kota anda sekarang. Soal kos atau tidak bisa diusahakan asal penghasilan atau dana didapat jelas darimana kok mas, nanti juga disurvey.

    • barang yg mau di ajukan itu gak harus beli di dealer adira yah,artinya saya boleh ambil di dealer lain .
      thks

    • Boleh mas, datang saja ke kantor Adira dan katakan mau beli apa. Nanti disuruh mengisikan formulir. Misal diapprove (diterima) permohonan kredit anda maka pihak Adira akan menghubungi penjualnya.

    • Selamat siang Rama, perhitungannya kira – kira seperti ini mas:
      (((6.290.000 – 0) *12 *2.5%) + ( 6.290.000 – 0)) / 12
      (1.887.000 + 6.290.000) / 12
      681.500 (dibulatkan keatas)

  4. malam bos saya pingin kridit hp assus dg kisaran harga 1400000 klo aq pgn ambil 1 th berapa cicilanya.untuk wilaya malang selatan dmn counternya

    Balas
    • Halo Setia, setahu saya minimal 1.500.000 untuk pengajuan kreditnya. Untuk Adira di area Malang Selatan tampaknya cuma ada di Kepanjen: Jl. Ahmad Yani No. 2 Kepanjen.

    • siang mas..
      misalkan saya tidak punya jaminan tapi saya mau beli motor di temen dengan cara saya ajukan kredit di adira finance, prtanyaan saya:
      apakah bisa mas saya mengajukan sdangkan bpkb nya belum di saya tapi masih di tangan si penjual motor

    • Nanti yang disurvey penghasilan anda sih mas apakah bisa melunasi tepat waktu, soal BPKB nanti jadi urusan pembeli dan penjualnya dibantu pihak Adira.

    • Selamat pagi Ran, untuk pelanggan baru maksimal 9 bulan sedangkan pelanggan lama maksimal 12 bulan. Ini untuk kategori handphone barangnya.

    • Halo Faruk, ini iPhone 6 plus yang mana mas? Ada beberapa jenis soalnya. Saya asumsikan yang 16 GB dan harganya ambil dari Lazada sebesar 10.4 juta saat ini.

      Perhitungannya:

      ((10.400.000 – 0) *6 *3.75%) + (10.400.000 – 0)) / 6
      (2.340.000 + 10.400.000) / 6
      2.123.400 (dibulatkan keatas)

  5. halo mas chandra, saya ingin mengkredit hp iphone 6 kisaran 11.299.000,. dengan DP 4.000.000., untuk 9 bulan kira2 perbulannya berapa ya? dan persyaratan untuk mengajukannya apa saja, tanpa kartu kredit kah? saya bertempat di bandung. thx

    Balas
    • Selamat pagi Yudistia, kurang lebih seperti ini mbak:
      ((11.299.000 – 4.000.000) *9 *3.75%) + (11.299.000 – 4.000.000)) / 9
      (2.463.412.5 + 7.299.000) / 9
      1.084.800 (dibulatkan keatas)

      Syaratnya standar sih mbak: KTP dan bukti penghasilan, nanti disurvei oleh tim Adira.

  6. sore mas saya mau tanya saya masih nasabah adira dengan pengambilan motor,kredit saya tinggal 11 bulan lagi.saya berencana mo kredit hp kisaran harga 1,2 dengan tenor 12 bulan kira2 simulasi kreditnya berapa

    Balas
  7. pak saya mw ambil kamera dslr seharga 8 juta kalo ambil 11 bulan angsuran nya berapa??

    dan klo gadein bpkb pinjam 8 juta ambil 11 bulan angsurannya berapa,??
    terima kasih 🙂

    Balas
    • Halo Adi, 12 bulan biasanya mas:
      (((8.000.000 – 0) *12 *2.5%) + ( 8.000.000 – 0)) / 12
      (2.400.000 + 8.000.000) / 12
      866.700 (dibulatkan keatas)

      Kalau kamera digital ini saya kurang yakin masuk kategori elektronik biasa, tapi tidak ada jenis lainnya sih.

      Sedangkan yang pertanyaan kedua saya tidak bisa menjawab karena memang tidak tahu untuk produk Adira yang ini.

  8. Saya mau kredit iphone 5 tapi yang cicilan nya itu perbulan itu 300rban ada gaa yaa , saya sudah bekerja tetapi umur saya baru 19tahun

    Balas
    • Halo Cici, tergantung harga iPhone 5nya berapa dan berapa lama. Kalau handphone tampaknya maksimal 12 bulan masa tenornya. Asal sudah ada KTP dan penghasilan bisa kok mbak.

    • Halo, saya bukan agen atau marketing Adira sih jadi tidak bisa membantu anda kalau ingin mengajukan kredit. 🙂

  9. Mz , saya rosy dari jmber ,,
    Saya mau tanyak cicilan 1 bln ny brp iya ? Klau ambil note 3 shrga 6.700.000
    Dgn uang muka 500 ..
    Slma 11 ataw 12 bln ,,

    Balas
    • Halo Rosy, kurang lebih perhitungan untuk kredit Samsung Galaxy Note 3 selama 12 bulan sebagai berikut:
      ((6.700.000 – 500.000) *12 *3.75%) + (6.700.000 – 500.000)) / 12
      (2.790.000 + 6.200.000) / 12
      749.200 (dibulatkan keatas)

  10. Hai mas chandra. bisa dihitungkan kalau mau kredit iphone 6 kapasitas 16gb selama 12 bulan dg dp kira2 1 juta brpa ya per bulannya? Trims..

    Balas
    • Selamat pagi Desyi, kok tidak dituliskan harganya juga ya. 🙂 Saya ambil dari Lazada sebesar 9.064.000 ya. Kurang lebih seperti ini:
      (((9.064.000 – 1.000.000) *12 *3.75%) + (9.064.000 – 1.000.000)) / 12
      (4.078.800 + 8.064.000) / 12
      1.011.900

  11. Siang mas chandra saya mau nanya nih saya kredit mtr di adira slama 23 kali udh masuk cicilan 16 kali blm pernah telat alias kena denda trus saya mau pelunasan di percepat cicilan per bln 497… kira kira brp ya biyaya pelunasanya….

    Balas
    • Halo Sam, denda atau pinaltinya kalau dari pengalaman teman saya 2 tahun lalu bisa 1.5 juta lebih seingat saya, cukup besar aslinya. Kabarnya sekarang menggunakan persen, antara 2 – 5 % dari sisa pokok hutang.

  12. Saya rencana mw kredit iphone 5s, kisaran 6jt (mungkin) Dp 1,5jt..
    Saya perbulannya bagaimana y ?
    Klo ngajuin itu apakah pakai survey n berapa lama proses.ny ?
    Saya dari semarang..

    Balas
    • Halo Asca, kurang lebih hitungannya ya untuk 1 tahun:

      ((6.000.000 – 1.500.000) *12 *3.75%) + (6.000.000 – 1.500.000)) / 12
      (2.025.000 + 4.500.000) / 12
      543.750

      Iya ada survey, kira – kira 1-2 minggu sejak pengajuan kredit.

    • Hmmm… bawa KTP dan slip gaji saja kalau saya dulu, sisanya mengisi formulir dan menunggu survey.

    • Halo Amy, harga iPhone 5S kok tidak diikutkan mbak? Takutnya nanti beda, ini saya asumsikan dari Lazada harganya sebesar Rp. 3.718.000.

      (3.718.000 – 1.000.000) *9 *3.75%) + ( 3.718.000 – 1.000.000)) / 9
      (917.325 + 2.718.000) / 9
      404.000 (dibulatkan keatas)

      (3.718.000 – 2.000.000) *9 *3.75%) + ( 3.718.000 – 2.000.000)) / 9
      (579.825 + 1.718.000) / 9
      255.400 (dibulatkan keatas)

Tinggalkan Balasan ke Bani Batalkan balasan