Kenapa kita seharusnya mendefragment Harddisk

Advertisements

Harddisk merupakan salah satu komponen vital dalam komputer, anda menyimpan berbagai macam file di dalamnya, mulai dari sistem operasi, file pekerjaan, hiburan seperti film dan musik, game dan masih banyak lagi. Kalau ada masalah pada harddisk biasanya efeknya lebih besar kepada anda daripada perangkat komputer lainnya. Kecepatan akses harddisk sendiri bisa ditentukan dari teknologi yang digunakan, kabel data yang dipakai, dukungan motherboard terhadap interface port harddisknya, dan jangan lupa defragment perlu dilakukan secara rutin.

Sebelumnya kita harus tahu kenapa kita disarankan untuk mendefrag harddisk terlebih dahulu, saya tidak menjelaskan secara teknis karena bisa dicari di internet bagaimana detailnya.

Jadi pada harddisk lokasi setiap file bisa berbeda tempat dan ini menyebabkan kecepatan akses karena jarum pembaca harddisk harus berpindah tempat kalau ingin membaca satu file utuh yang tidak bersambung lokasinya. Inilah yang disebut dengan fragmentasi (perpecahan) karena lokasi sebuah file bisa terletak dimana – mana. Kenapa kok tidak disimpan secara bersambung di harddisk? Ini disebabkan harddisk akan menuliskan data pada lokasi kosong paling dekat yang dibacanya, dan memang tidak harus berkesinambungan posisinya. Metode ini merupakan kompromi untuk kecepatan penulisan dengan sedikit mengorbankan kecepatan membaca. Penggunaan file system yang berbeda seperti FAT32, NTFS, ext3, dan sebagainya juga bisa berpengaruh.

Advertisements
Evan Amos / Wikimedia Commons
Evan Amos / Wikimedia Commons

Karena itu kita sering mendapatkan saran untuk melakukan defragmentasi (memulihkan dari perpecahan) secara rutin terhadap harddisk, apalagi kalau kita sering melakukan proses tulis dan baca didalamnya, bisa dijamin banyak sekali persentase fragmentasi file – filenya. Tapi bukan berarti anda setiap hari haru mendefragmentasi harddisk anda, cukup 3 bulan sekali saja secara umum periodenya. Ini juga untuk mencegah cepat ausnya harddisk anda karena proses defragmentasi merupakan proses baca dan tulis file yang sangat intensif pada harddisk karena lokasi data dari file – file akan discan kemudian disortir dan kemudian dipindahkan.

Anda bisa menggunakan tool Defragmentation bawaan Windows untuk melakukannya, atau menggunakan program seperti Defraggler. Yang manapun sama saja asalkan anda menjalankannya.

defraggler-defragmenting

Kesimpulannya mendefragment harddisk itu penting adanya untuk meningkatkan kecepatan akses harddisk, tapi janganlah sering – sering karena bisa memperpendek umur harddisk walau tidak signifikan. Kalau anda menggunakan Solid State Drives (SSD) malah jangan sampai anda melakukan defragment, ini bisa membuatnya cepat tidak bisa digunakan kembali.

Advertisements

Tinggalkan komentar