Mematikan AdBlock pada UC Browser PC

Advertisements

Tampaknya saya ketinggalan update bahwa UC Browser selain di Android ternyata ada versi Windowsnya yang dinamakan UC Browser for PC. Proses instalasinya sendiri tidaklah sulit dan terus terang saat menggunakannya menurut saya lebih bersih dan rapi dibandingkan versi mobilenya. Mungkin karena lebih lega ukuran layarnya. 😀

Tapi ada fitur AdBlock yang membantu pengguna untuk mencegah malware dan popup tidak diinginkan yang diikutkan secara default. Akibatnya ada beberapa situs yang menolak akses pengunjung apabila iklannya diblokir browser. Mungkin pada versi terbarunya (saat ini 5.7.16281.1003) memang ada fitur AdBlock akan tetapi yang aktif cuma untuk blokir popup. Apabila di tempat anda berbeda atau memang ingin mematikan fitur AdBlocknya maka bisa ikuti cara ini.
uc-browser-pc-menu

Advertisements

Klik icon tupai di kiri atas maka akan muncul menu dan klik Settings. Pada daftar pengaturan yang terbuka maka lanjutkan dengan memilih AdBlock. Atau anda bisa mengaksesnya lebih cepat lagi dengan mengetikkan alamat berikut: ucbrowser://settings/adblock dan ENTER saja.

Nanti didalamnya ada 2 opsi yang bisa dihilangkan centangnya untuk menonaktifkan blokir iklan dan jendela popup: Block pop-up windows dan Filter page ads.
uc-browser-pc-adblock

Selesai. Settingnya akan otomatis disimpan setiap kali ada perubahan, tapi kadang masih perlu restart browser agar diterapkan.

Advertisements

2 pemikiran pada “Mematikan AdBlock pada UC Browser PC”

  1. saya pernah sekali install uc browser di pc
    saya coba buat brosing, gak begitu bagus
    setelah saya tutup broser, eh..tau2 kok layar monitor jadi biru
    setelah balik lagi ke normal langsung saya unistall uc broser
    mending pake firefox aja, broser terbaik sepanjang masa hehe

    Balas
    • Saya lihat UC Browser ini tampaknya pakai mesinnya Google Chrome juga mas. Mirip sekali pengaturannya.

      Browser favorit kita juga sama, memang Firefox paling fleksibel dan mudah penggunaannya.

Tinggalkan komentar