Mengetahui penyebab komputer gagal booting

Advertisements

Kita semua pasti pernah mengalami permasalahan di komputer, tapi biasanya masalah – masalah ini seperti virus, tidak bisa terhubung dengan internet dan lainnya. Tapi masalah yang lebih besar bila komputer atau PC anda tidak bisa hidup atau gagal booting.

Kalau permasalahan yang kita hadapi biasanya di sistem operasi seperti Windows, kali ini akan fokus tentang gagal hidup atau booting karena bermasalah di hardware. Berikut adalah beberapa hal yang bisa anda pelajari dan apa yang bisa lakukan untuk memperbaikinya.

Setting BIOS

asus-bios

Advertisements

Pada keadaan tertentu, bisa jadi ada setting BIOS yang salah. Hal ini bisa disebabkan oleh penggunaan program atau bermain – main dengan setting di BIOS seperti overclocking, RAM timing, dan semacamnya. Setting yang tdiak tepat dapat menyebabkan motherboard menggunakan komponen yang terpasang tidak berfungsi dengan seharusnya, jadi masalah akan muncul. Komponen – komponen ini mungkin tidak rusak, tapi BIOS mungkin tidak tahu atau salah menggunakannya.

Setting default BIOS pasti mampu booting ke halaman setting BIOS (selama komponen hardware anda berfungsi dengan baik), dengan ini anda bisa mencoba setting – setting yang terbaik untuk komputer anda. Anda bisa mereset setting BIOS ke defaultnya dengan menekan tombol CMOS saat komputer dalam keadaan mati. Lokasi tombol CMOS ini bervariasi tergantung motherboard anda, jadi terkadang anda perlu membaca manual dari motherboard anda untuk menemukannya.

Cek kabel dan komponen hardware terpasang dengan baik

Bila komputer anda sudah berumur, ada kemungkinan bahwa kabel – kabel yang terhubung agak longgar atau tidak terpasang tidak sempurna. Jika anda yakin dengan kemampuan anda atau berani mencoba, anda bisa membongkar dan mencoba memastikan semua kabel terpasang sempurna untuk setiap komponen seperti kabel power, kabel data dan seterusnya. Sekalian juga pastikan setiap komponen -komponen seperti graphic card, ram, harddisk, LAN card, sound card sudah terpasang dengan baik.

Advertisements

Komponen mati

Jika semua telah terpasang dengan sempurna, masalah anda mungkin terletak pada komponen yang tidak berfungsi seperti seharusnya atau mati total. Jika ini masalah yang anda hadapi, sayangnya solusi yang ada mencari komponen penggantinya. Jangan buru – buru membeli komputer baru bila salah satu komponen anda rusak, mintalah bantuan teman atau toko komputer langganan anda.

Penutup

Pada akhirnya, tidak terlalu banyak penyebab komputer tidak bisa hidup atau booting. Mungkin yang agak merepotkan adalah mengetahui komponen mana yang bermasalah. Bila yang bermasalah adalah komponen hardware anda, biasanya suara dari POST(Power On Self Test) di BIOS akan membantu. Suaranya seperti alarm bagi anda yang belum pernah mendengar, perhatikan jeda dan panjang bunyi “beep”-nya. Setelah anda tahu nama penyedia BIOS(misal AMI dan Phoenix) dan mencatat bunyinya anda bisa mencari arti bunyi tersebut di manual motherboard atau internet, setiap penyedia BIOS berbeda memiiliki kode beep yang berbeda.

Advertisements

Tinggalkan komentar