Menggabungkan file MP3 dengan Merge MP3

Advertisements

Dalam memainkan koleksi lagu saat berpindah antar track tentu ada jeda sesaat, hal ini sudah lumrah karena juga bisa digunakan untuk tnda bahwa audio player anda berganti lagu. Kalau anda tidak ingin mendengar suara sunyi yang menjadi jeda antar track lagu, sebaiknya jadikan satu saja file MP3 tersebut.

Alasan lain yang mungkin membutuhkan penggabungan beberapa file audio menjadi satu adalah bagi pendengar audiobook. Langsung saja kita gunakan Merge MP3, aplikasi gratis yang berukuran kecil dibawah 1MB ini tidak perlu diinstall. Selanjutnya yang perlu anda lakukan adalah memasukkan file – file MP3 yang ingin digabung melalui File > Add Files untuk menambahkan file – file MP3 atau File >Add Directory Recursively untuk memasukkan isi seluruh folder.

merge-mp3-file-menu

Advertisements

Anda bisa merubah urutan file MP3nya sesuai keinginan anda.

merge-mp3

Klik kanan dan pilih File > Merge (Ctrl+M) untuk melakukan penggabungan seluruh file MP3 yang dimasukkan, atau File > Merge Selected (ShiftCtrl+M) untuk melakukan penggabungan file MP3 yang dipilih saja.
merge-mp3-right-click-menu

Akan muncul jendela baru untuk menamakan file MP3 hasil penggabungan.
merge-mp3-save-as

Setelah itu muncul jendela proses penggabungan file MP3, silahkan tunggu sampai selesai.
merge-mp3-progress

Lama proses penggabungan MP3 ini tergantung berapa banyak dan besar ukuran file MP3 yang dimasukkan. Secara keseluruhan cara menggabungkan file MP3 ini relatif mudah, anda cukup memasukkan file – file MP3 yang ingin digabungkan dan langsung pilih Merge. Banyak sekali software yang berfungsi menggabungkan file MP3 menjadi satu, tapi kebanyakkan memiliki fitur – fitur tambahan dan ini membuat proses yang seharusnya mudah ini menjadi sulit.

Advertisements

11 pemikiran pada “Menggabungkan file MP3 dengan Merge MP3”

    • Selamat malam Yogik,

      Selama ini saya tidak mengalami masalah apapun saat menggabungkan beberapa lagu dalam format MP3 menjadi satu menggunakan Merge MP3. Apakah ada pesan error yang muncul dalam proses penggabungannya? Mungkin file MP3nya ada kerusakan atau korup sehingga menggagalkan seluruh prosesnya.

    • File pertama ini dari seluruh mp3 hasil gabungan cuma satu yang rusak mbak? Yang lainnya normal?

      Tampaknya masalah codec audio tidak dikenali.

  1. hmm, punya saya file pertama bagus tapi kedua dan ketiga tidak muncul suaranya. padahal sudah di cek sebelum penggabungan.

    Balas

Tinggalkan Balasan ke rasut Batalkan balasan