Menonton video YouTube offline di Android

Advertisements

Pada versi terbaru app YouTube di Android telah disisipkan fitur untuk mendownload dan menonton video dari YouTube secara offline. Jadi kita sudah tidak perlu menggunakan aplikasi pihak ketiga karena Google sudah secara resmi mendukungnya, walau ada batasan negara tapi Indonesia termasuk yang bisa memakai fitur ini.

Jadi silahkan update app YouTube di Android dan mainkan saja video yang ingin anda lihat secara offline. Nanti akan ada opsi untuk menambahkan video (tekan tombol plus) dan pilih Offline atau pada halaman informasi video tekan tombol panah kebawah.

android-youtube-add-video-to

Advertisements

Setelah itu akan ada opsi memilih resolusi atau kualitas video, ada besar videonya juga jadi jangan terlalu besar kalau hanya untuk diputar di handphone. Tunggu proses mengunduhnya sampai selesai.

android-youtube-add-video-to-offline

Untuk memainkan video yang anda offlinekan silahkan buka menu app YouTube maka akan menemukan daftar video yang sudah disimpan dalam perangkat anda.

android-youtube-offline-videos

Sayangnya untuk saat ini video tersebut akan tersimpan selama 48 jam saja, setelah itu akan otomatis terhapus. Semoga suatu saat dijadikan permanen sampai dihapus sendiri supaya tidak mengulang – ulang proses downloadnya, biar hemat bandwidth karena internet di Indonesia masih terhitung mahal. 😛

Advertisements

Tinggalkan komentar