QuickSetDNS: Cepat dan mudah mengubah DNS server

Advertisements

DNS (Domain Name Service) server fungsinya adalah mengubah alamat website atau domain yang anda masukkan di browser menjadi alamat IP servernya sehingga bisa diakses. Kadang antara setiap DNS server akan terdapat perbedaan kelengkapan data, kecepatan akses dan kehandalan layanannya.

Mengubah DNS server yang digunakan Windows kadang perlu dilakukan untuk meningkatkan kecepatan respon dari koneksi internet, menghindari blokir pada situs tertentu atau memastikan kalau ada masalah apakah berasal dari server DNS atau jaringan internet anda. Sebenarnya cara mengubah DNS server di Windows cukup mudah, tapi bisa dibilang langkah – langkahnya cukup repot.

Anda bisa mengganti DNS server yang digunakan Windows dengan cara yang sangat cepat dan mudah memakai QuickSetDNS. Sebelum bisa memakainya silahkan buat dulu (klik kanan kemudian pilih New DNS Server atau langsung saja tekan CTRL+N) informasi DNS server yang ingin dipakai, mulai dari namanya dan alamat IP yang digunakan. Perhatikan juga jaringan yang sedang aktif digunakan di komputer anda di bagian atas daftar DNS apakah sudah benar.

Advertisements

quicksetdns

Kalau anda sudah menyimpan data mengenai DNS server yang ingin digunakan maka anda bisa mengganti DNS server dengan mengaktifkannya melalui klik kanan dan pilih Set active DNS atau tekan saja F2 pada nama DNS server yang ingin dipakai sekarang. Kalau anda masih bingung seharusnya diisi apa maka DNS server populer seperti Google Public DNS, OpenDNS atau Nawala adalah saran saya.

Untuk melihat apakah sudah berubah atau belum DNS server di komputer anda maka anda bisa memakai perintah nslookup google.com di command prompt, anda bisa memperhatikan jawaban dari DNS server untuk permintaan anda apakah berasal dari DNS server yang anda tentukan sebelumnya.

Advertisements

Tinggalkan komentar