ReadyCache: Akselerasi website dengan MultiCDN

Advertisements

Iseng saja saya mencari penyedia layanan CDN (Content Delivery Network) baru dan kalau bisa gratis untuk uji coba, dan tidak sengaja menemukan ReadyCache sebagai salah satu yang saya amati sekarang ini.

Kalau anda penasaran apakah itu CDN silahkan baca pembahasan saya sebelumnya disini sehingga anda tidak kebingungan kenapa dengan menggunakan bantuan layanan CDN bisa mempercepat akses loading situs anda.

ReadyCache adalah layanan akselerasi kecepatan website yang menggunakan sistem MultiCDN, jadi selain menggunakan lokasi server mereka juga ditambahkan dengan jaringan CDN dari penyedia lainnya di dunia.

Advertisements

Jadi bagi anda yang merasa satu CDN kurang tapi bingung bagaimana cara mengaturnya nanti atau terhalang masalah biaya, maka ReadyCache bisa menjadi jawabannya.
readycache

Beberapa partner global jaringan CDN mereka tentu sudahlah lebih populer seperti AWS (Amazon Web Services), Level3, MaxCDN, ChinaCache, Highwinds, EdgeCast, dan Pacnet. Ini menjamin ketersediaan konten anda dimanapun dan pengunjung akan mendapati website anda lebih cepat dibuka dan ringan.
readycache-global-cdn-partners
Dan bagusnya anda bisa menggunakan 3 CDN sekaligus dari beberapa partnet ReadyCache dalam paket gratis mereka, batasannya adalah kuota penggunaan bandwidth dibatasi sebesar 20GB per bulan. Ini lebih dari cukup untuk sebagian besar website.

Anda bisa langsung mendaftarkan akun gratis dengan mengakses halaman Pricing dan memilih Free Starter kemudian klik pada Free Sign Up. Nanti anda akan diminta mengisikan email dan password seperti biasa, dan yang penting adalah nama domain untuk CDN anda dan lokasi konten sumber (ini biasanya adalah alamat website anda).

readycache-pricing

Jadi sebelum anda berkomitmen lebih jauh memakai CDN berbayar dari ReadyCache anda bisa mengujicoba terlebih dahulu bagaimana performa layanan CDN mereka di situs anda dan apakah tidak ada masalah dalam kompatibilitas.

Sekarang saya hanya menuliskan perkenalannya saja, mungkin di lain waktu saya akan membuat cara menggunakan, setting dan reviewnya setelah memasangnya beberapa lama di situs saya. Oh ya jangan salah paham dengan nama teknologi SSD dari SanDisk, kebetulan nama mereka sama.

Advertisements

Tinggalkan komentar