DNS (Domain Name Service) record adalah fitur yang harus anda pahami dalam mengelola website. Sistem manajemen web hosting yang umum dipakai adalah cPanel, dan tentunya anda harus mengarahkan DNS Server dari domain anda ke penyedia web hosting anda (Silahkan minta bantuan ke support web hosting anda kalau masih belum bisa).
cPanel
Cara mengganti versi PHP yang digunakan di cPanel
Kadang script PHP anda tidak bisa dijalankan bila tidak menggunakan versi yang tepat, ini bisa karena ada fitur yang anda gunakan tidak tersedia, syntax yang sudah tidak didukung atau perilaku suatu fungsi yang berbeda dari versi ke versi. Lebih amannya anda tetap menggunakan satu versi PHP sampai anda siap mengupgradenya sendiri, apalagi kalau versi baru tersebut tidak memberikan kelebihan apa – apa dibanding sebelumnya.
Mengetahui tingkat penggunaan resource hosting di cPanel
Hosting website tidak hanya masalah kapasitas diskspace dan berapa besar kuota bandwidth yang menjadi fokus perhatian anda, ketahuilah batasan penggunaan sumber daya (resource usage) untuk hosting yang anda gunakan. Walau kapasitas dan bandiwidth cukup leluasa tapi kalau resource-nya dikebiri website anda niscaya akan susah diakses dan biasanya muncul pesan error 500 Internal Server Error kalau resource usagenya sudah maksimal.
Cara mencari file yang menghabiskan disk space hosting di cPanel
Ini baru saja terjadi pada salah satu hosting website saya, tiba – tiba penggunaan kapasitas disk space meningkat jauh. Dari yang sebelumnya cuma sekitar 740MB termasuk backupnya, sekarang meledak menjadi 4354MB atau 4,35GB. Ya anda tidak salah baca, 4,35 GigaByte disk space telah saya gunakan sejak terakhir saya mengeceknya kurang lebih 1 minggu sebelumnya.
Cara menggunakan Addon Domains di cPanel
Anda telah membeli domain baru tapi masih bingung mau hosting dimana? Jika anda sebelumnya telah membeli web hosting berbasis cPanel untuk website lainnya, maka gunakan saja fitur Addon Domains!
Mengaktifkan perlindungan hotlink file di cPanel
Melindungi aset yang kita miliki di internet merupakan hal yang wajar, apalagi itu merupakan hasil karya cipta yang kita perlihatkan untuk menyampaikan informasi. Sehingga apa yang bisa dilakukan kalau file dalam website anda dilink secara langsung tanpa seijin anda?