Seberapa patuh setting website anda terhadap Pedoman Google Webmaster (Google Webmaster Guidelines)? Seperti yang kita ketahui bahwa Google memberikan banyak petunjuk, aturan dan larangan bagi para pemilik website agar tidak terkena pinalti karena melanggar peraturan dari Google baik sengaja maupun tidak. Tapi kalau kita baca pasti agak ragu juga karena selain banyak; bahasanya pun bisa dikatakan teknis.
SEO
Daftar penyedia sertifikat SSL gratis
Sertifikat SSL digunakan untuk mengenkripsi koneksi SSL/TLS dari website ke pengunjung menggunakan fungsi kriptografi yang kuat dan merupakan bukti keseriusan pemiliknya dalam masalah keamanan. Selain adanya SSL ini bisa meningkatkan kepercayaan calon pembeli di toko online, baru – baru ini Google mengumumkan bahwa website yang menggunakan SSL akan mendapatkan peringkat lebih baik daripada yang tidak.
Apakah itu (not provided) di Google Analytics?
Pada saat melihat keyword pada bagian Queries di Google Analytics yang digunakan pengunjung untuk mencapai website anda pasti ada yang bertuliskan (not provided), yang kalau diartikan adalah tidak tersedia. Mana mungkin ada yang mencari di Google tanpa menggunakan kata pencarian dan bisa sampai ke website manapun bukan?
Mengetahui performa kecepatan website dengan Google PageSpeed Insights
Anda sekarang tentu sudah mengetahui bahwa Google sekarang menggunakan kecepatan muat website sebagai salah satu sinyal dalam ranking di hasil pencarian Google Search. Kalau anda akses sendiri website anda juga dirasa cukup cepat, tapi ini kan belum tentu yang dirasakan oleh bot crawler Google saat meng-index website anda.
Cara mendaftarkan sitemap website di Google Webmaster Tools
Mendaftarkan website anda ke Google Webmasters tidaklah lengkap apabila anda tidak memanfaatkan tool pengolahan sitemap yang disediakan. Sitemap dari website anda berguna sesuai namanya yaitu peta dari situs, peta ini dipergunakan sebagai panduan terhadap search engine seperti Google apa saja halaman web yang terdapat dalam website anda.
Cara mendaftarkan website ke Bing Webmaster Tools
Bing merupakan mesin pencari dari Microsoft yang hasilnya juga digunakan dalam Yahoo! Search, walau pamornya kalah jauh dibanding Google Search. Tapi tidak ada salahnya kita mengoptimalkan fasilitas yang diberikan oleh Bing pada tool Webmasternya.