MyLastSearch: Melihat riwayat penelusuran browser

Advertisements

Saya yakin banyak yang tidak menyadari bahwa seluruh browser (Mozilla Firefox, Internet Explorer, Google Chrome, Opera) selalu mencatat kata – kata yang anda gunakan dalam mesin penelusuran. Kasusnya adalah teman saya ingin tahu komputer di rumahnya digunakan untuk aktivitas apa dan paling mudah adalah dengan mengecek apa saja yang dicari di Google, Bing atau Yahoo.

Daripada anda repot – repot melihat riwayat pencarian anda di Google dan inipun harus login dahulu maka akan lebih mudah dengan menggunakan aplikasi MyLastSearch yang akan menscan seluruh browser yang terinstall di Windows dan menampilkan apa saja daftar kata atau kalimat yang sedang dicari, menggunakan mesin pencari apa, browser apa yang dipakai, dan kapan terjadinya.
mylastsearch

Advertisements

Bahkan pencarian anda di situs – situs bukan layanan mesin pencarian juga akan muncul. Saat saya mencobanya video yang dicari di YouTube akan ikut dalam daftarnya. Sungguh menyeluruh kemampuan MyLastSearch mendeteksi.

Tentu saja informasi mengenai apa yang anda cari kadang tidak baik dilihat orang lain dan memang sifatnya adalah privasi, ini bisa diatasi dengan menghapusnya dari browser masing – masing.

Advertisements

Satu pemikiran pada “MyLastSearch: Melihat riwayat penelusuran browser”

Tinggalkan komentar