Mengatasi URL WordPress tidak bisa diganti

Advertisements

Sebelum anda salah paham, yang saya bicarakan bukan mengganti alamat blog anda di WordPress.com. Kasus yang saya alami adalah ingin mengganti Alamat WordPress (URL) dan Alamat Situs (URL) dari yang ada www-nya menjadi murni hanya nama domainnya. Dan ternyata malah tidak bisa karena terkunci. 🙁
Jadi seperti yang anda lihat kotak isinya berwarna kelabu menandakan tidak bisa diedit. Nah lho… saya tidak melakukan apapun yang mestinya merusak WordPress, dan perubahan yang baru terjadi hanyalah update WordPress ke 4.6.0 dan berserta plugin juga temanya.

wordpress-pengaturan-umum-url

Karena diapa – apakan tidak bisa maka sempat saya ingin mengedit databasenya langsung lewat phpMyAdmin dan ternyata solusi ini tidak perlu dilakukan. Ada cara yang jauh lebih aman untuk mengubah hal yang sama.

Advertisements

Bagaimana caranya? Tinggal ada edit wp-config.php dan tambahkan kode berikut didalamnya:

define( 'WP_SITEURL', 'http://contoh_domain.com' );
define( 'WP_HOME', 'http://contoh_domain.com' );

Simpan dan selesai sudah. Letakkan di awal filenya kalau bingung.

Setelah itu situs WordPress anda akan otomatis menggunakan konfigurasi barunya. Normalnya kalau anda edit lewat metode ini maka dalam pengaturan WordPress kotaknya akan didisabled seperti kasus diatas. Tapi karena kondisi awalnya sudah nonaktif tanpa penyebab jelas berarti cara mengatasinya ya cuma ini jalannya.

Oh ya, solusi ini bisa digunakan juga untuk membatalkan pemasangan HTTPS. Misal anda salah setting URLnya dan tidak bisa mengakses wp-admin maka bisa mencoba menyetel URL yang benar dari sini.

Semoga bermanfaat. 🙂

Advertisements

Tinggalkan komentar