Mengatasi ketombe parah dan kepala gatal

Advertisements

Sejak jaman kuliah saya mengalami masalah dengan kulit kepala saya. Penyakit umum asumsi saya karena ada serpihan putih yang akan selalu rontok setiap bergerak, ya ketombe. Apalagi kalau tidak keramas dalam 2 hari bisa gatal dan panas sekali kulit kepala ini. Bisa digaruk sampai berdarah baru agak lega.

Solusinya sih rutin keramas setiap hari kalau bisa. Tapi lama kelamaan kurang ampuh mungkin imun, walau tidak parah tapi selalu ada kulit kepala yang mengelupas. Disisir saja nyangkut banyak. Akhirnya ya ganti merek shampoo dari Clear ke Zinc ke Pantene ke Head and Shoulder dan menyerah kemudian pakai yang biasa saja asalkan rutin.

etalase shampoo superindo

Advertisements

Salah satu cara mencegah ketombe parah ini secara semi permanen adalah dengan cukur gundul, ini bisa awet sekali sehatnya. Hemat shampoo lagi. Gara-gara ini saya jadi beralih ke plontos bertahun-tahun karena praktis dan ga ribet. Tapi jelas tidak ideal bagi wanita.

Tapi akhirnya ada satu solusi yang cocok untuk aktivitas normal dengan keramas tidak sering-sering. Tahunya dari video Tiktok yang mengeluhkan hal yang mirip dengan yang saya alami, eh ada yang nyeletuk ini namanya psoriasis yang mengakibatkan kulit kepala bersisik, kering dan menumpuk. Bukan ketombe/dandruff dan mengobatinya pakai Selsun Blue saja dan banyak yang mengiyakan.

Karena penasaran akhirnya saya beli hari itu juga dan bisa saya katakan ya shampoo ini bekerja. Sudah 3 bulanan pakai. Harganya 35 ribuan untuk ukuran 120 ml. Cara keramasnya ada di botol tapi sudah ada kebiasaan sendiri dari kecil hasilnya tetap bagus. 2 hari sekali sampai tidak ada kulit kepala bersisik lagi. Ini biasanya 1 kali keramas sudah terasa efeknya.

Tapi pernah saya tes, satu minggu ga keramas ternyata tidak kambuh lagi seperti sebelum memakai. Heran sebenarnya kok bisa begitu, tapi saya hanya pengguna bukan dokter kulit.

Oh ya ada Selsun Blue (botol biru) dan Selsun Blue 5 (botol putih label biru), saya pernah pakai keduanya tapi tidak memperhatikan ada beda signifikan dalam perawatan rambut dan kulit kepala saya. Ada yang bisa berbagi bedanya?

Sekian cerita pengalaman saya melawan ketombe hebat ini dan semoga anda juga segera pulih.

Advertisements

Tinggalkan komentar