UC Browser: Selancar situs cepat tanpa blokir

Advertisements

Bagi pengguna handphone dengan sistem operasi modern seperti Android, iOS, dan Windows Phone sebenarnya sudah pasti ada browser bawaannya. Kalau cuma dibuat berselancar biasa saja jelas tidak ada masalah, tapi kadang fitur – fiturnya yang ada terlalu terbatas. Teman saya menyarankan UC Browser dan bahkan bisa saya katakan sebagai pengguna fanatik browser ini.

Secara umum memang fungsinya adalah browser, dan saya yakin tidak perlu dijelaskan kembali kepada anda karena ini adalah hal dasar dalam penggunaan internet. Tapi kalau mau dibandingkan, ya memang terasa lebih ringan dalam navigasi website bila menggunakan UC Browser.

uc-browser

Advertisements

Yang akan saya bicarakan adalah fitur – fitur yang berbeda atau menarik saat saya memakainya.

Kalau anda ingin mengakses suatu situs lebih cepat, menghemat bandwidth koneksi data, dan sekaligus melewati blokir maka aktifkan saja Speed Mode. Cara kerjanya anda akan dilewatkan ke proxy server milik UC Web sehingga ukuran halamannya akan lebih kecil karena dikompresi ulang dan tentu saja tidak akan kena blokir karena sudah bukan alamat website yang kena sensor. Karena memang tidak semua website yang diblokir adalah berunsur SARA dan pornografi, sayangnya situs edukasi pun kena dampaknya, jadi memang ada contoh kasus yang membutuhkannya. Pengguna Opera juga akan menemukan fitur sejenis bernama Opera Turbo.
uc-browser-add-ons

Iklan pada website adalah sumber penghasilan pemiliknya, tapi kadang ada yang berlebihan dalam memasangnya dan malah membuat aksesnya jadi lambat. Anda bisa mengaktifkan fitur AdBlock untuk mematikan iklan – iklan pada halaman dan jenis popup, ini bisa menghemat konsumsi kuota internet anda yang terbatas juga.

Secara keseluruhan saya menggunakannya untuk menggantikan browser bawaan Android, karena Google Chrome menurut saya terlalu berat dan Browser aslinya tidak ada kelebihan apapun. Performanya cukup baik, akses website cepat dan bisa ditingkatkan lagi, juga fitur – fitur tambahannya dengan sistem addon akan lebih menarik.

Advertisements

Satu pemikiran pada “UC Browser: Selancar situs cepat tanpa blokir”

Tinggalkan komentar