Apa itu OKE, REG, dan YES?

Advertisements

Bagi pengguna jasa pengiriman JNE pasti tahu ada beberapa macam jenis pengiriman yang dibedakan berdasarkan kecepatannya dan harganya. Biasanya kita pilih yang tercepat dengan alasan agar cepat diterima.

Kalau mau diurutkan maka jenis pengiriman yang bisa dipakai oleh pelanggan individu itu setidaknya ada 5 jenis dan bisa berubah atau bertambah kedepannya. Tapi dari penjelasan dibawah maka anda akan tahu mana yang tepat.
pelacakan jne ctc

Advertisements
  • OKE (Ongkos Kirim Ekonomis) – Merupakan jenis pengiriman yang memiliki prioritas paling rendah. Tapi bukan berarti pasti lebih lama dari yang standar, kalau jaraknya dekat atau kota sebelahan malah bisa sama cepatnya. Kadang tertulis OKE15.
  • REG (REGULER) – Ini adalah jenis kiriman yang paling umum dipakai dan lama pengirimannya adalah standar. Kadang ditulis REG15.
  • YES (Yakin Esok Sampai) – Paling umum dipakai dan tercepat dengan harga yang masih terjangkau. Ada pengantaran saat hari libur. Tapi belum tentu sehari sampai lho, kalau telat bisa diklaim ganti rugi ongkirnya. Kadang ditulis YES15. Biasanya bisa selisih Rp. 10.000 dengan REG.
  • SS (Super Speed) – Ini yang tercepat tapi juga termahal, sangat cocok buat barang atau dokumen yang urgent karena akan diberangkatkan saat jadwal penerbangan tersedia. Dan tidak menunggu kiriman lain untuk diberangkatkan bersamaan. Selisihnya cukup besar secara tarif, bisa 5-10 kali lipat dari YES.
  • CTC (City to City) – Kalau kedapatan pakai kode ini maka jenis kirimannya adalah dalam kota atau masih satu wilayah. Kadang diperjelas lagi dengan kode CTC15 dan CTCYES.

Satu pengalaman lagi soal kiriman YES, misal anda sudah bayar untuk kiriman ini tapi pas cek resi jenis layanannya malah tertulis REG maka ini disebabkan diantara 2 hal:

  1. Oleh pengirim dirubah menggunakan REG. Ini bisa sengaja untuk memaksimalkan untung. Atau terpaksa karena rute yang dipilih tidak ada YES. Semoga saja si seller transparan.
  2. Atau di JNE sistemnya tercatat bisa YES pada rute tersebut, tapi pas disortir baru ketahuan kalau tidak mungkin pakai YES. Ini kalau jalur pengirimannya termasuk sulit diakses dalam sehari. Bisa karena jarak atau jadwalnya.

Semoga bermanfaat. 🙂

Advertisements

Tinggalkan komentar