Sudah setengah tahun saya menggunakan Xiaomi Redmi Note 3 Pro, dan masih puas sampai saat ini. 🙂 Masalahnya handphone yang dipakai asli atau palsu? Saya baru tahu ada produk Xiaomi yang non original bisa beredar di pasaran, dan karena saya belinya bekas jadi agak khawatir walaupun telat.
Kalau anda punya kekhawatiran yang sama maka ada cara mudahnya mengecek apakah hp Xiaominya adalah original. Cukup mengakses link berikut: https://jd.mi.com/. Nanti halaman Mi Verification akan muncul. Pas di tengahnya ada QR Code yang besar, dan ini perlu discan. Masalahnya discan pakai apa?
Tepat dibawahnya sudah ada link download aplikasi Mi Verification. Setelah itu tugas kita, dari aplikasi yang baru diinstall, adalah melakukan scan kode batang QR yang ada di layar.
Setelah itu halaman yang terbuka tadi akan direload, dan akan langsung muncul hasilnya seperti gambar diatas berisi spesifikasi hp yang kita cek. Sudah pernah diverifikasi berapa kali. Warna hijau menandakan ini original. Tenang sudah. 😀