Cara mengatasi “Check Cable Connection!”

Advertisements

Pagi ini saya diminta bantuan oleh tetangga untuk membetulkan laptopnya. Kasusnya saat dinyalakan dan masuk ke BIOS muncul pesan error:
Check Cable Connection!
PXE-MOF: Exiting Intel PXE ROM.
No Bootable device -- insert boot disk and press any key.

Kalau disimpulkan tampaknya ada masalah pada kabel harddisk sehingga tidak bisa booting masuk Windows.Tapi dari hasil pencarian di internet dan percobaan saya saat membongkar casingnya ternyata hal ini bisa disebabkan berbagai macam faktor dan memiliki solusi yang berbeda.

Dsimic / CC BY-SA 3.0 / Wikimedia Commons
Dsimic / CC BY-SA 3.0 / Wikimedia Commons

Jika anda ingin tahu kenapa hal ini terjadi, singkatnya entah kenapa harddisk anda tidak berhasil dideteksi dengan sempurna dan ini membuat BIOS mencoba booting dari urutan selanjutnya yaitu melalui jaringan. PXE adalah kode dari Boot from Network alias kartu jaringan (Network card). Jadi belum tentu ada kerusakan pada harddisk komputer anda, dan sempat berharap ini bukan error dari Windows yang hilang.

Advertisements

Silahkan anda coba salah satu cara berikut untuk memperbaikinya, pilih dari yang paling mudah untuk ada.

  • Paling dasar anda bisa mencoba membongkar casing komputer atau notebook anda, lepas kabel koneksi harddisk dan kemudian pasangkan kembali. Atau bisa juga dengan memindahkan pemasangan kabelnya ke slot SATA yang lain kalau tersedia.
  • Jangan lupa untuk mengecek kembali isi dari Boot Option/Order dalam BIOS. Siapa tahu bukannya menjalankan booting sistem operasi dari harddisk melainkan dari perangkat lain.

Dari pengalaman yang paling sering terjadi adalah urutan BIOS yang tiba – tiba berubah sehingga tidak ada harddisk didalamnya dan cara kedua sudah cukup untuk mengatasinya, mungkin si pengguna panik saat masuk ke menu BIOS dan asal menekan opsi – opsi yang ada.

Advertisements

135 pemikiran pada “Cara mengatasi “Check Cable Connection!””

  1. mas kompeter nyala, kipas nyala semua tapi gak ada tampilan, apakah ini karena maiboarnya rusak yah., Cara memperbaiki mainbor gmana ya mas?? tolong infonya.

    Balas
    • Belum tentu mas, bisa jadi karena graphic cardnya. Coba dilepaskan dahulu dan dipasangkan di komputer lain kalau ada. Atau malah sebaliknya pinjam VGA milik teman dan cek apakah masih bermasalah.

      Kalau motherboard rusak lebih baik sekalian beli baru mas, repot sudah jika yang rusak adalah motherboard.

    • mas di computer saya muncul tampilan settingan bios,, yang ada tulisan tekan f2 dan f10. namun tidak bisa di tekan…
      tapi jika di biarkan layar tampilan menjadi hitam dan ada bnya tulisan check cable boot.. dan kayak ada tulisan harga windows kayak dolar gitu…
      gmn yah cara mengatasinya???

    • Selamat malam Upickz, bisa dituliskan pesan errornya saat muncul instruksi tekan tombol F2 dan F10nya? Selain itu… solusi – solusi diatas tidak berhasil mas? Mungkin bisa dibuatkan screenshotnya mas biar saya jelas maksudnya apa dan tidak membayangkan kira – kira apa masalahnya.

    • Coba di lepas ramnya lalu pasang lgi, apabila masih sama pindahkan ramnya ke slot yang lain… dan apabila masih tidak bisa coba terus…itu aja sih pengalaman yg pernah aku lakukan..saat terjadi trouble seperti yang anda alami..

    • Selamat malam Martin, itu sederhananya ada kabel atau perangkat keras dalam komputer yang kurang kencang terpasang mas. Sudah coba mengecek satu per satu? Kalau tidak berani membongkar minta bantuan teman yang ahli komputer atau langsung teknisi saja mas.

    • Perangkat keras smcam apa ya mas yg harus di perbaiki dlam masalah itu, kasusunya sama sperti monitor saya.

    • Halo Erwin, DVD drivenya internal atau menggunakan port USB juga? Saya kok kepikiran kalau anda salah menggunakan sumber installer Windows yang non-bootable ya. Oh ya, tidak terbaca ini gimana mas maksudnya? Di BIOS muncul tidak? Bisa diganti urutan bootingnya?

    • Ka kan laptopku udah ga kepake sekitar sebulanan, pas aku hidupin,lanyarnya nyala kipasnya juga, tapi muncul tulisan
      Copyright (C) 1997-2000 Intel Corporation
      This Product is covered by one or more of the following patents: US5,307,459,US5,434,872,US5,732,094,US6,570,884,US6,115,776 and US6,327,625
      realtek PCIe GBE Family Controller Series v2.49 (08/23/12)
      PXE-MOF : exiting PXE ROM
      No bootable device –insert boot disk and press any key
      Gimana caranya ka?mohon bantuannya

    • Notebook acer aspire one 722. Kasus sama spt atas. Ini sudah kejadian yg ke 3 kali. Yg pertama dan kedua berhasil diatasi dgn cr alt+f10 ditekan bersamaan (dapat dr salah satu blog. Saya sudah lupa. (Sudah stgh tahun lalu bacany). Tapi kasus yg ini, cara tsb tdk berhasil. Sy tdk berani otak atik harddisk. Takut rusak total. Ke reparasi sy gk ad duit. Katanya bisa sampe 800rb biayanya (gk sanggup saya. Asli.. duit segitu belanja sebulan saya #curhat). Tolong pencerahannya. Di notebook saya ada file2 skripsi dan data2 penelitian saya ??

    • Itu tombol restore/recovery Windows mas.

      Wah… kalau sudah sering pakai itu berarti harddisknya bermasalah. 🙁 Mestinya sudah dibackup dulu waktu terjadi berulang kali.

    • Halo Willy, ini laptop ASUS apa mas? Dan tujuan setting BIOS yang diminta apa ya? Soalnya kalau ya anda tanyakan solusi dari masalah yang dibahas diatas ya cuma mengganti urutan bootingnya saja.

  2. mas kenapa d laptop lenovo seri g400 ane ga bisa masuk bios, muncul wrning ky postingan d atas “Check Cable Connection!
    PXE-MOF: Exiting Intel PXE ROM.” tapi msh bsa masuk ke windows cuman driver lan/wifi yg ud d instal ga bisa berfungsi terus tombol bwt F bwt nyalain wifi/bluetoot.y jg jd gabisa d pake padahal driver ud d install smw.. itu terjdi pas ud install ulang gan,, mohon pencerahannya.. apa ane hrus install ulang lagi? (OS win7 x64) makasihh…

    Balas
    • Halo Xrays, mas bisa masuk BIOS tidak? Matikan opsi booting dari LAN/Network.

      Kalau bingung bisa dikirimkan foto error diatas dan tampilan BIOS laptopnya: [email protected] Harap maklum mas, saya tidak hapal varian BIOS. 🙂

    • Halo Amalia, ini laptop Toshiba apa mbak? Standarnya sih tekan tombol F2 saat baru menyalakan, kalau tidak bisa coba tekan Esc atau Delete.

    • Halo Ixxan, lah… ini masalahnya lain lagi mas. Sudah yang bermasalah Windows. Bisa ditambahkan informasinya ini di Windows apa? 32bit/64bit?

      Sementara terpikir coba masuk Safe Mode dulu, kalau tidak bisa ya terpaksa repair instalasinya.

  3. Permisi… saya mau konsultasi.
    Laptop saya mengalami problem, yakni setelah laptop dihidupkan tidak lama kemudian mati dengan sendirinya. Nyala hanya beberapa detik saja, setelah itu mati. Padahal fan normal. Ada yg bilang itu penyebabnya adalah IC power yg sudah lemah, tapi ada juga yg berpendapat bahwa kalau IC power yg problem maka laptop ga bisa nyala sama sekali (intinya bukan masalah IC power).
    Mohon solusinya..
    Terima kasih atas bantuannya.
    Salam.

    Balas
  4. mas mau nanya laptop saya toshiba mati pas dihidupin ada tulisan No Bootable Device – Insert Boot Disk And
    Press Any Key dah masuk ke boot tapi tetep nggak mau minta solusinya mas

    Balas
    • Halo Ari, wah.. coba cek di BIOS mas apakah harddisknya terdeteksi. Kalau tidak ada berarti sudah wafat. Kalau ada coba cek prioritas bootingnya, mungkin bukan ke harddisk. Kalau bukan ini masalahnya maka silahkan siapkan installer Windows dan booting dari sana, coba ke System Recovery dan pili Startup Repair. Masih gagal lagi? Terpaksa install ulang.

  5. Halo mas laptop saya tiba2 gak bisa dinyalakan, padahal satu jam sebelumnya masih dipakai,
    Sempat sekali nyala tapi malah ada tulisan check kabel connection. Kira2 laptop saya kenapa ya mas, terus harus digimanain ya?

    Balas
    • Halo Resi, sudah dicoba mbak beberapa solusi yang dibahas diatas? Itu karena laptopnya tidak mendeteksi adanya harddisk terinstallnya sistem operasi.

      Eh… ga bisa dinyalakan sama sekali mbak?

    • Belum saya coba, karena tidak berani sendiri.
      Iya mas gak bisa nyala sama sekali,bahkan di charge juga gak masuk. Tpi kadang masuk kadang nggak. Bagaimana ya mas?

    • Waduh… rasanya lebih mudah anda bawa ke servisan mbak. Memperbaiki sendiri agak repot kalau belum pernah bongkar – bongkar, atau setidaknya berani dan ikhlas laptopnya tambah parah rusaknya.

  6. laptop sy asus x45u. kalau pas dinyalakan muncul tulisan cek cable conection setelah logo asus, tapi cuma sebentar. selanjutnya normal seperti biasa, .
    cuma pengen tau apa bagaimana solusinya. terimakasih.

    Balas
  7. mas kalau ada tulisan
    intel UNDI, PXE-2.1(build 083)
    This Product os covered by one more of the following patents:US6,570,884,115,776, and US 327,625
    Realtek PCIe GBE Family Controller Series v2.59 (01/13/14) PXE-E61 : Media test failure, check cable
    PXE-MOF : Exiting PXE ROM no bootable device –insert boot disk and fress any key
    kira* apa masalah laptop saya ini ya mas .kata* di atas itu lah yg muncul di layar monitor laptop saya mas..

    Balas
    • Halo Ade, bisa minta foto tampilannya mas? Kirim ke [email protected]

      Ini laptop merek dan tipe apa mas? Kalau dari pesannya itu dikarenakan laptop anda salah prioritas booting, mau booting dari network/jaringan LAN mas. COba diatur ulang dulu.

  8. Mau nanya ini laptop saya lenovo g400s pas di nyalain cuma ada tulisan “windows boot manager boot failed terus keluar tulisan check cabel connection PXE MOF:EXITING INTEL PXE ROM” itu knapa ya mas?
    padahal Hddnya masih terbaca di BIOS

    Balas
    • Halo Amirul, coba cek urutan bootingnya mas. Kembalikan yang pertama itu memang ke harddisknya.

    • Halo Than, wah… solusi yang saya tahu sementara ini ya yang saya tuliskan diatas mas. Minta bantuan servisan saja mas kalau tidak berani.

  9. Laptop saya juga kaya gini nih,hdd gk kebaca di bios,tp kalo hdd saya dipake ke laptop tmn hdd saya kebaca,pernah dibawa ke tukang servis katanya C bermasalah, tp ditukang servis laptop saya bisa nyala masuk ke windows,persis semua dengan data2 saya,pas udh dibawa kerumah begitu lg, saya balik lg ke tukang servis nya, katanya motherboard nya, berasa saya lg dikibulin 🙁 yaudah gk jd bawa pulang aja 😀
    *Curhat

    Balas
    • Halo David, kalau C bermasalah ya harddisknya mas. Sudah coba ganti kabel harddisknya? Utamanya disebabkan ini masalahnya. Tapi kalau beda lokasi kembali rusak jangan – jangan masalah fengshui mas. 😛

  10. Permisi Mas, Mau konsultasi , boleh? masalah pada laptop saya sama persis dengan msalah di atas tpi di tambah lagi ada suara bunyi-bunyi pada laptop saya mas. gimana tuh mas, solusinya? penyebab masalah ini apa yah mas?. Mohon bantuannya mas. Terima kasih.

    Edit:

    Mohon bantuannya Mas. Laptop saya sama persis dengan masalah di atas tapi di laptop saya terdengar jg bunyi-bunyi panjang mas.
    mohon solusinya mas. terima kasih banyak.

    Balas

Tinggalkan komentar