RSS Feed itu berguna untuk pembaca yang selalu setia mengikuti setiap tulisan website yang baru dipublikasikan. Tapi tidak semua situs WordPress itu blog dan kadang cuma digunakan company profile saja. Jadi tergantung kebutuhannya bisa lebih baik kalau dimatikan permanen saja RSS Feed ini.
CMS
Rekomendasi robots.txt untuk MyBB
Membuat forum sekarang sangatlah mudah, tinggal install CMSnya atau pilih dari Softaculous maka selesai sudah urusannya. Yang sedang saya coba sekarang adalah MyBB dan tidak ada masalah berarti kalau dipasangkan pada cPanel atau shared hosting pada umumnya. Search Engine Friendly URL juga berfungsi normal karena sudah otomatis dibuatkan .htaccess
.
Lisensi Tema dan Plugin WordPress seumur hidup
Rata – rata lisensi dari tema dan plugin WordPress berbayar adalah 1 tahun untuk support dan updatenya. Karena untuk ukuran orang Indonesia biaya perpanjangan lisensi ini kadang termasuk mahal, tapi masih oke lah kalau cuma butuh satu. Tapi bayangkan saja apabila butuh kombinasi satu tema dan banyak plugin. Pastinya akan lebih mahal biayanya dibandingkan hosting dan domainnya. Karena itu saya sendiri sering mencari yang berlaku seumur hidup atau sering disebut lifetime license.
Mengatasi URL WordPress tidak bisa diganti
Sebelum anda salah paham, yang saya bicarakan bukan mengganti alamat blog anda di WordPress.com. Kasus yang saya alami adalah ingin mengganti Alamat WordPress (URL) dan Alamat Situs (URL) dari yang ada www-nya menjadi murni hanya nama domainnya. Dan ternyata malah tidak bisa karena terkunci. 🙁
Menjalankan kode PHP dalam WordPress
Kasusnya saya ingin menghapus baris Website URL dari form komentar WordPress. Karena saya tidak menggunakan child theme dan plugin yang saya temukan ternyata tidak sesuai yang diharapkan maka solusinya terpaksa secara manual disisipkan dalam kode functions.php milik tema yang digunakan. Hal ini sangat tidak disarankan kecuali terpaksa dan setelah mencari – cari ternyata ada cara yang lebih aman dan elegan untuk menjalankan potongan kode PHP dalam WordPress.
Daftar kode smilies/emoticon/emoji di WordPress
Seperti yang kita tahu bahwa pada WordPress bisa kita sisipkan icon smilies atau emoticon dengan mengetikkan kombinasi karakter tertentu. Dan aslinya saya sendiri juga tidak hapal karena ada yang menggunakan simbol standar :(
untuk menampilkan emoticon tersenyum atau memakai shortcode seperti ini :cry:
untuk menangis. Jadi sekalian saja saya buatkan dokumentasinya apa saja emoticon yang tersedia dan bisa digunakan secara default.