Apa fungsi NGL Premium?

Advertisements

NGL atau aplikasi Not Gonna Lie mulai viral di Instagram. Guna NGL sendiri sederhana, kita bisa meminta pertanyaan atau pendapat soal diri kita sendiri secara anonim. Sehingga kemungkinan besar tanggapan kontak kita itu jujur… atau malah ngawur. Hehe. 😀

Jadi NGL ini mirip dengan Secreto atau ASKfm yang lebih dulu ada, cuma lebih mudah digunakan saja karena integrasinya dengan IG dan tentu saja rahasia terjaga.

Mengolah tanggapan pada aplikasi NGL

Sekarang anda sudah mencoba dan mendapatkan beberapa tanggapan, biasanya ada tulisan yang menarik perhatian dan ingin tahu ini siapa yang mengirimkannya.

ngl

Advertisements

Nah.. kita akan ditawarkan untuk membeli NGL Premium yang katanya bisa melihat identitas pemberi tanggapan. Tampaknya simple bukan?

Cuma, harga fitur berbayarnya ini cukup mahal yakni Rp 129.000 untuk satu hari. Benar-benar main efek FOMO.

Fungsi NGL Premium

Tapi apa yang akan kita dapatkan dari NGL Pro atau Premium? Ini yang bisa mengecewakan.

ngl premium

Anda bisa lihat kita tidak akan mendapatkan username IG pengirim, tapi cuma estimasi lokasi, waktu, ngl id dan perangkatnya saja. Bisa disimpulkan menjebak dan mubazir 100 ribuan buat data ini.

Demikian dan semoga mencerahkan apa yang akan kita dapatkan kalau membayar NGL Premium ini. Karena tampaknya tidak sesuai ekspektasi, barang tidak sesuai deskripsi.

Advertisements

Satu pemikiran pada “Apa fungsi NGL Premium?”

Tinggalkan komentar