Saya sebelumnya adalah nasabah bank digital Jenius tapi sudah ditutup rekeningnya karena berbagai alasan. Salah satu fitur yang bagus dari mereka adalah kartu kredit VISA jenis debit, jadi harus ditopup dulu saldonya baru bisa dipakai untuk belanja online. Ini membantu banget dalam budgeting belanja biar ga boros.
Tapi karena saya jarang pakai PayPal dan barusan saja ngecek jadi tersadar kalau default metode pembayarannya adalah dengan debit ke kartu kredit Jenius yang sudah tidak ada lagi.
Daripada salah pilih karena kebiasaan dan menghambat pembayaran, jelas harus diperbaiki bukan?
Cara menghapus kartu kredit di PayPal
- Silahkan buka situs PayPal seperti biasanya.
- Langsung masuk menggunakan login akun anda.
- Dari dasbor akun perhatikan bagian kanan bawah, akan ada daftar Bank dan kartu yang tersimpan.
- Setelah diklik maka pilih kartu kredit yang ingin diproses tadi.
- Pilih opsi Hapus kartu di bagian akhir halaman.
- Konfirmasi tindakan anda dengan klik tombol Hapus kartu ini.
- Klik Selesai untuk mengakhiri prosesnya.
Sebenarnya proses ini mudah karena cuma klik-klik saja, cuma letak settingnya yang tidak umum.
Sempat lama saya mencari di pengaturan akun. Karena yang ketemu adalah stop langganan dan mengganti default metode pembayarannya dari saldo PayPal atau kartu kredit terdaftar, bukan membuang data yang tidak terpakai lagi.
Demikian dan semoga bermanfaat. 🙂