Panas merupakan musuh utama hardware yang ada dalam komputer baik PC atau notebook, karena naiknya temperatur jarang terjadi secara mendadak kecuali ada kerusakan pada kipas atau ventilasi udara pada casing maka sering kali kita melupakan bahayanya.
Karena itulah software untuk memantau berapa suhu perangkat keras yang terpasang akan sangat membantu kita dalam mengetahui kondisi sesungguhnya dan mencegah kerusakan permanen pada hardware.
Setidaknya kalau komputer anda sering mati sendiri tanpa sebab maka besar kemungkinan disebabkan kepanasan, harap anda cek suhunya untuk memastikan.
Sebenarnya ada banyak software untuk memonitor panas komponen tapi kadang terlalu spesifik atau repot dalam penggunaannya, tapi HWMonitor merupakan yang paling sederhana dan mudah berdasarkan pengalaman saya. Nantinya anda akan dengan mudah mengetahui kalau suhu komputer anda telah melewati batas normal.
Ya, memang cuma muncul satu jendela program saja saat anda jalankan. Nanti akan muncul semua komponen hardware yang berhasil dikenali HWMonitor dan akan menampilkan suhu terendah, rata – rata, dan tertinggi yang pernah dicapai perangkat tersebut. Dengan catatan memang ada sensor suhunya, jadi ada kemungkinan hardware tertentu tidak muncul informasi apapun.
Kalau anda membutuhkan satu aplikasi untuk menampilkan semua temperatur pada masing – masing komponen yang terpasang pada komputer secara lengkap maka HWMonitor adalah yang saya rekomendasikan.