Memotong file MP3 dengan mp3DirectCut

Advertisements

Dalam mencari software untuk memotong lagu atau musik dalam file MP3 ternyata cukup susah mendapatkan yang mudah digunakan dan tidak ada tumpangan malware dan toolbar. Sekalian saya peringatkan untuk menghindari MP3 Cutter karena berbayar atau Free MP3 Cutter karena ada malwarenya. Nah… peringatan tanpa solusi juga percuma, tapi saya berhasil menemukan aplikasi untuk edit MP3 sederhana bernama mp3DirectCut.

mp3DirectCut cuma berukuran sekitar 300KB saja dan fungsinya adalah mengedit atau memodifikasi file MP3, dan tentu saja memotong bagian tertentu dari file MP3 sudah pasti bisa.

Anda tinggal membuka programnya, setelah itu masukkan file MP3 yang ingin dipotong. Gunakan mouse untuk memilih awal dan akhir bagian lagu yang ingin dipisahkan. Oh ya sebenarnya program ini juga mendukung file audio dengan format MP2, MUS, MPA, AAC, MPD, dan CUE.

Advertisements

mp3directcut

Nah… cek dulu apakah bagian yang diseleksi sudah cocok belum dengan memainkan audionya melalui tombol play dibawahnya. Untuk memainkan hanya audio yang anda potong pilih tombol tengah kiri.

Kalau anda menekan tombol gunting maka bagian yang diseleksi akan dihapus dari MP3 tersebut.

Kalau sudah yakin maka buka menu File dan klik Save Selection (CTRL+E), dan beri nama file MP3 baru ini. Selesai! Mudah bukan? 😀

Advertisements

Tinggalkan komentar