Kalau anda memperhatikan link hasil pencarian Google dengan kata kunci apapun maka terlihat bahwa URL-nya akan dimodifikasi oleh Google dan tidak diberikan link langsung ke halaman yang dituju. Ini merepotkan bagi kita yang ingin memberikan link tersebut ke teman kita karena selain linknya menjadi rumit tidak bisa dibaca juga panjang sekali. Cara mengatasinya adalah dengan mengunjungi halaman tersebut di hasil pencarian untuk mengetahui link aslinya.
Kenapa Google (dan Yandex) memodifikasi link pada hasil pencariannya? Singkat cerita karena Google ingin melacak dan menganalisa perilaku pengguna search engine terhadap hasil pencariannya. Saya contohkan adalah hasil pencarian nomor 1 untuk keyword “utekno” : http://www.google.com/url?sa=t&rct=j&q=&esrc=s&source=web&cd=1&cad=rja&ved=0CCwQFjAA&url=http%3A%2F%2Futekno.com%2F&ei=Ui2sUqr4BIGIrQfc8oGoCw&usg=AFQjCNHRnZILkZdaXRBZUQuCDH2MO2iGYg&bvm=bv.57967247,d.bmk
– Sungguh panjang dan kompleks bukan? Padahal hasilnya adalah hanya http://utekno.com
.
Bagaimana cara memperbaiki url hasil pencarian Google supaya menggunakan link langsung atau aslinya ke halaman website yang tampil? Bagi pengguna Mozilla Firefox terdapat solusi mudah dan cepat bagi anda, anda cukup menggunakan sebuah addon bernama Google/Yandex search link fix.
Anda cukup klik tombol Add to Firefox dan pilih Install Now untuk menambahkan addon ini ke browser anda. Bagusnya addon ini anda tidak perlu me-restart Firefox untuk menggunakannya. Sekarang silahkan coba cari apapun di Google atau Yandex (saya contohkan disini adalah mencari dengan kata kunci “utekno” lagi) maka hasilnya akan menggunakan link aslinya tanpa perubahan apapun dari mesin pencari.
Kalau Google anda pasti sudah mengenalnya, bagaimana dengan Yandex? Yandex adalah mesin pencari yang bersaing dengan Google di Rusia dan tampaknya cukup kompetitif – mirip dengan dominasi Baidu di Cina dimana Google tidak bisa menembusnya.