Mengetahui aktivitas akses file dengan Moo0 File Monitor

Advertisements

Bila lampu berwarna merah menyala di komputer itu menandakan bahwa ada kesibukan pada harddisk atau SSD, ini bisa proses baca, tulis, hapus dan semacamnya. Tapi apakah anda pernah penasaran sebenarnya apa yang sedangkan dilakukan pada disk anda kok bisa sampai sibuk, juga file – file apa yang sedang diakses saat itu juga.

Disinilah letak peran Moo0 File Monitor, dengan menggunakan aplikasi ini anda akan bisa memonitor seluruh kegiatan yang berhubungan dengan akses file pada harddisk. Anda akan disuguhi daftar proses yang aktif beserta waktunya, operasi file apa yang dilakukan, lokasi file tersebut, nama filenya, ukuran besar filenya, juga format dan ekstensi file yang dimodifikasi.

Advertisements

moo0-file-monitor

Semuanya akan otomatis tercatat dalam lognya, dan bisa disimpan dalam bentuk HTML untuk dianalisa di kemudian hari kalau anda ingin mengenali proses apa saja yang mengakses file dan sedang aktif pada waktu itu. Saya sendiri menggunakannya untuk mendiagnosa suatu komputer bila ada kecurigaan ada program yang tidak seharusnya memodifikasi sistem atau jenis program jahat lainnya, ini biasanya sangat diperhatikan dalam keamanan IT perusahaan atau kantor untuk mencegah kebocoran informasi rahasia.

Advertisements

Tinggalkan komentar