Mengetahui harga Bitcoin dengan Preev

Advertisements

Disinilah letak peran Preev yang menyediakan halaman informasi nilai tukar Bitcoin ke berbagai mata uang asing populer seperti USD, EUR, GBP, JPY, KRW, CNY dan yang jarang termasuk IDR (Indonesian Rupiah). Kenapa saya menyarankan Preev? Karena bila yang anda ingin tahu berapa harga Bitcoin terbaru tanpa perlu sejarah pergerakan harganya – maka Preev merupakan yang paling sederhana dan mudah dipahami. Secara default mata uang yang dipakai adalah dollar Amerika (USD).

preev-bitcoin-to-us-dollar

Anda bisa mengganti mata uang yang dipakai dengan klik pada simbolnya dan akan muncul kotak pilihan mata uang. Ketikkan saja nama negara atau simbol dari mata uang yang anda inginkan. Disini saya mencontohkan harga 1 Bitcoin ke Rupiah, yang saat artikel ini ditulis berada pada kisaran Rp.7,926,000,-. Wow… sungguh jumlah yang luar biasa besarnya.

Advertisements

preev-bitcoin-to-indonesian-rupiah

Harga yang ditampilkan oleh Preev merupakan rata – rata volume trading dari 4 sumber pertukaran Bitcoin yaitu Bitstamp, BTC-E, LocalBitcoins, dan Mt.Gox. Apabila anda hanya ingin mengetahui kurs Bitcoin dari satu atau lebih bursa pertukaran Bitcoin maka klik tombol Settings di kanan atas dan hilangkan centang pada sumber Bitcoin Exchange yang tidak anda butuhkan.

preev-settings-data-sources

Kalau anda langsung ke sumbernya maka harga BTC terbaru akan ditampilkan lengkap dengan grafiknya, kadang ini malah membuat kita kesulitan memahami berapa sebenarnya harga terkini Bitcoin. Apalagi kalau kita bukan dari jurusan ekonomi, wah pusing benar lihatnya. Nah.. disinilah keunggulan Preev karena memudahkan pemula atau yang masih awam terhadap Bitcoin.

Advertisements

Tinggalkan komentar