Pada musim liburan panjang seperti Lebaran kali ini banyak yang ingin berwisata, mudik atau malah mengunjungi ibukota yang sepi. Sebelum menentukan menggunakan maskapai penerbangan apa dan kapan berangkatnya ada baiknya kita mencari tahu dulu jadwal penerbangan secara online. AirAsia adalah salah satu yang memiliki fitur pengecekan jadwal dan rute terbang secara mudah di situs resminya.
AirAsia menjadi pertimbangan karena harga tiketnya yang cukup murah dan bisa dibeli langsung secara online, ini memudahkan kita yang tidak sempat mendatangi kantornya untuk membeli tiket dan malas dengan menggunakan jasa agen travel. Kadang berurusan sendiri bisa lebih cepat dan menekan biaya pengeluaran tambahan untuk pembayaran tiket pesawat.
Nah… bagaimana cara mengecek jadwal penerbangan AirAsia dari dan ke kota tertentu juga dalam bulan yang diinginkan?
Silahkan kunjungi halaman Jadwal Penerbangan AirAsia, isikan kota tempat anda berangkat nantinya pada kotak Berangkat, kemudian kota tujuan pada kotak Tiba, kemudian tentukan rentang waktu keberangkatan anda pada Bulan Keberangkatan. Kalau sudah klik Cari. Disini saya mencari tahu jadwal penerbangan dari Surabaya ke Bali pada bulan Juli 2014 ini.
Tepat dibawahnya akan muncul tabel jadwal penerbangan AirAsia untuk rute yang anda inginkan dan bulan yang anda pilih sebelumnya. Anda bisa melihat jam berapa saja pesawat akan take-off, frekuensi penerbangan, berapa lama waktu perjalanan, dan kode penerbangannya. Dari sini anda bisa membeli tiket pesawat AirAsia secara online dengan klik pada Beli sekarang.
Harap diingat, adanya jadwal penerbangan untuk rute yang diinginkan tidak menjamin ada tiket yang tersedia pada hari yang anda inginkan – apalagi kalau musim liburan atau mendadak butuhnya.
Murah atau mahalnya harga tiket juga tergantung apakah ini dalam musim padat penumpang (high-season) atau sepi, dan ini baru diinformasikan saat berusaha membelinya, jadi cek saja biayanya melalui fitur pembelian online mereka terlebih dahulu untuk memastikan. Karena itulah anda harus mempersiapkan diri berburu tanggal yang masih ada kursinya atau menggunakan maskapai penerbangan lainnya.