Menghapus tweet secara massal dengan TweetEraser

Advertisements

Kalau anda ingin memulai kembali akun Twitter anda dari awal dengan membersihkan semua tweet yang pernah anda buat tentu bisa membuat tangan ada capek memilih satu per satu tweet yang ada dan kemudian menghapusnya, apalagi kalau tweet anda berjumlah ribuan. Kalau memang sudah yakin ingin menghapus seluruh tweet di akun Twitter anda maka sebaiknya menggunakan tool dari pihak ketiga.

Salah satu layanan yang khusus untuk menghapus semua tweet di Twitter adalah TweetEraser. Cara menggunakannya anda cukup login dengan akun Twitter anda dengan klik Sign in with Twitter pada kotak di sebelah kiri situs TweetEraser.
tweeteraser-sign-in-with-twitter

Selanjutnya anda akan dialihkan ke halaman otorisasi Apps Twitter, berikan ijin kepada apps dari Delete All My Tweets untuk mengakses data akun Twitter anda dengan klik Authorize app.
twitter-tweeteraser-authorize-app

Advertisements

Halaman filter tweet dan direct message akan muncul, anda bisa membatasi jenis tweet yang ingin dihapus dengan kriteria seperti berisi kata dan dalam rentang waktu tertentu. Isikan ketentuan tweet yang ingin dihapus massal atau kalau mau menghapus semua langsung saja klik Start Searching.
tweeteraser-filters

Hasil pencarian tweet berdasarkan filter yang anda tetapkan akan muncul, beri centang pada tweet yang ingin anda hilangkan dan selanjutnya klik delete selected items.
tweeteraser-filtered-tweets
Akan muncul jendela popup yang berisikan peringatan bahwa tweet yang dihapus tidak akan dapat dikembalikan, jika sudah yakin klik Delete permanently!.
tweet-eraser-delete-this-tweet

Seluruh tweet yang anda pilih akan musnah terhapus secara permanen, silahkan anda cek profil atau timeline Twitter anda untuk memastikan. Misal ada masalah pada akun Twitter anda setelah menggunakan TweetEraser maka hanya ada satu solusi yang bisa anda lakukan untuk memperbaiki data akun Twitter, yaitu menghubungi support Twitter.

Advertisements

2 pemikiran pada “Menghapus tweet secara massal dengan TweetEraser”

    • Halo MRF, ini saya cek barusan masih bisa. Mungkin anda lupa memberikan ijin akses appsnya ke akun Twitter anda? Alternatifnya silahkan coba TwitWipe.

Tinggalkan komentar