Untuk memperkirakan apakah kita aktif di WhatsApp maka orang lain akan mencoba mengirimkan pesan ke nomor kita dan memperhatikan status
“Last seen” atau “Terakhir dilihat”. Tapi kadang kita tidak ingin ada orang tahu kapan saja kita menggunakan WhatsApp, masalah privasi dan biasanya tidak ingin diganggu orang yang mengganggu. Bisa jadi kasusnya menghindari mantan atau penagih hutang. 😛
Nah… kita sebenarnya bisa menonaktifkan pesan kapan terakhir kita online di WhatsApp, tapi efek sampingnya kita juga tidak bisa melihat kapan kontak WhatsApp kita terakhir aktif. Ya ada timbal baliknya lah kalau anda mematikannya. Bagaimana caranya? Silahkan ada buka Setting/Setelan dari menu sebelah kanan atas jendela aplikasinya.
Kemudian buka Account/Akun > Privacy/Privasi > dan dialamnya anda akan menemukan opsi Last seen/Terakhir dilihat. Silahkan anda tap untuk mengganti opsinya, ada 3:
- Everyone/Semua orang – Semua bisa melihat kapan terakhir anda aktif, walaupun belum ada di kontak.
- My contacts/ Kontak saya – Hanya yang ada dalam kontak anda bisa mengetahuinya.
- Nobody – Ini kalau anda mau menghilangkan secara permanen terakhir dilihat untuk semua orang.
Setelah ini diatur maka dalam profil anda tidak akan muncul informasi kapan waktu onlinenya kecuali anda mengijinkannya. Mudah kan?
Semoga bermanfaat. 🙂