Mengurangi ukuran file JPEG dengan jStrip

Advertisements

Kalau anda memiliki banyak foto atau gambar dengan ekstensi JPG dan ingin memperkecil ukuran file tersebut. Anda bisa mengurangi ukuran file dengan format JPEG ini dengan aman tanpa penurunan kualitas sama sekali dan dengan bonus privasi foto anda menjadi aman.

Sehingga kualitas foto dan gambar anda tidak berubah tetapi bisa menjadi berkurang ukuran filenya, jadi ini bermanfaat untuk menghemat ruang harddisk yang terpakai untuk kolektor gambar dan foto. Bagi pemilik web dengan traffic tinggi juga akan diuntungkan selain penggunaan kapasitas web hosting berkurang, waktu upload dan download menjadi lebih cepat. dan juga karena bandwidth yang dipergunakan akan turun juga.

jStrip akan menghapus semua data dan informasi yang tidak diperlukan dalam file JPEG. Data ini biasanya tidak terpakai oleh web browser atau software image viewer karena tidak berpengaruh pada gambar atau foto yang ditampilkan, hanya berhubungan dengan informasi tambahan yang biasa dimasukkan oleh kamera digital dan software editor gambar. jStrip tidak melakukan kompresi ulang terhadap file JPEG, jadi tidak akan ada pengurangan kualitas terhadap gambar atau foto yang diproses.
jstrip

jStrip akan menghapus data berikut dari file JPEG:

Advertisements
  • Komentar
  • Data EXIF
  • Header JFIF
  • Photoshop Image Resource Block
  • Profil warna ICC
  • Tag Adobe APP14
  • Data XMP
  • Byte ekstra yang terletak diakhir file
  • Byte ekstra atau header yang terletak pada awal file
  • Byte ekstra yang terletak diantara blok JPEG
  • Blok APPx spesifik per-aplikasi
  • Thumbnail Photoshop
  • Blok tidak dikenali dalam file JPEG

Pengaturan lebih lanjut mengenai? data apa saja yang akan dihapus oleh jStrip di Options (Ctrl+O)? dan pilih tab JPEG.

jstrip-options-jpeg

Anda bisa menjalankan jStrip dengan membuka shortcut program secara langsung atau klik kanan pada folder yang berisi file gambar dan foto yang ingin kecilkan dan pilih “Start jStrip here”

jstrip-start-jstrip-here

Bila anda memilih folder dari “Start jStrip here” akan memiliki tampilan yang sama dengan memilih folder dari program jStrip. Tekan tombol Start untuk memulai proses penghapusan informasi tidak penting dari file JPEG.

Anda akan melihat statistik proses pengecilan file JPEG seperti banyak file, berapa besar ukuran file, berapa besar ruang yang berhasil dihemat, dan lainnya.
jstrip-jpeg-reducing-done

Untuk mengetahui detail proses pengurangan ukuran file JPEG per file anda bisa menekan tombol “View Log” untuk melihat catatan proses untuk tiap file JPEG.
jstrip-log
Kesimpulannya jStrip adalah aplikasi yang cocok untuk mengurangi ukuran file JPEG anda tanpa ada resiko penurunan kualitas.

Advertisements

Tinggalkan komentar