WinMerge: Mudah membandingkan dan mencari perbedaan file atau folder

Advertisements

Anda mempunyai dua buah file atau folder dengan nama yang sama tapi isinya bisa berbeda? Contoh kasusnya seperti saat mengerjakan skripsi biasanya anda menyimpan file draft awalnya di folder sementara dan hasil akhirnya di folder tugas akhir. Nah… saya jamin anda bisa lupa file word mana yang terbaru kalau tidak diperhatikan, sedangkan mengecek sendiri ribuan kata bisa membuat capek juga. Karena itulah sebaiknya anda menggunakan sebuah software yang tugasnya adalah membandingkan dan mencari perbedaan dari dua buah file.

WinMerge merupakan program yang akan sangat membantu anda dalam permasalahan anda ini, fungsinya utamanya adalah untuk mencari perbedaan (diff) antara dua buah file yang dibandingkan. Bagaimana cara menggunakan WinMerge? Cukup klik saja Open, masukkan file pertama dan kedua, dan akan otomatis ditampilkan isinya secara bersebelahan. Anda nantinya akan dibantu mengetahui letak perbedaan, apa saja bedanya dan sebanyak apa rasionya dengan bantuan kode warna.
winmerge

Advertisements

Bingung ternyata di file pertama ada tulisan penting, tapi di file kedua juga ada bagian lain yang tidak kalah pentingnya? Kalau mau dicopas satu persatu jelas lama prosesnya. Jangan pasrah dulu, gunakan fitur Merge untuk menggabungkan kedua buah file menjadi satu, tentunya dengan menghilangkan adanya duplikasi diantara keduanya, jadi hasilnya akan menjadi satu kesatuan.

Anda bisa membandingkan file teks, source code program, program, dokumen word dan excel, dan isi folder. Masih kurang? Maka tambahkan plugin untuk menambahkan dukungan file atau fitur opsional lainnya.

Kesimpulannya? WinMerge merupakan software yang sangat membantu kita dalam membedakan file atau folder yang berlainan, prosesnya sendiri dapat dilakukan dengan mudah dan cepat.

Advertisements

Satu pemikiran pada “WinMerge: Mudah membandingkan dan mencari perbedaan file atau folder”

Tinggalkan komentar