Windows Experience Index adalah sistem penilaian performa PC/Laptop yang bisa memberikan referensi kemampuannya. Bisa dikatakan ini adalah benchmark sederhana dan singkat. Dulu di Windows 7 tinggal buka informasi sistem operasi untuk menampilkan skornya, tapi di Windows 10 sudah tidak ada.
Singkat cerita, untuk Windows 10 sebenarnya masih ada fungsi ini tapi tidak ditampilkan. Caranya kita perlu menggunakan PowerShell untuk melihat dan menjalankannya.
Cara membacanya angka semakin tinggi semakin baik. Dan hasil yang berhubungan:
- CPUScore: Performa prosesor.
- D3DScore: Kinerja kartu grafis.
- DiskScore: Input Output HDD/SSD.
- GraphicsScore: Kemampuan operasi grafis untuk efek desktop.
- MemoryScore: Kecepatan operasi RAM.
- WinSPRLevel: Skor keseluruhan diambil dari yang terendah.
Kalau skor GraphicScore ada selisih dengan D3DScore ini umumnya wajar apabila terdapat GPU internal (Intel HD semacamnya) dan tambahan.
Windows Experience Index lewat PowerShell
- Panggil PowerShell lewat k
- lik kanan Start Menu.
- Kemudian ketikkan perintah Winsat Formal untuk eksekusi Windows Self Assesment Tool. Ini agak lama prosesnya.
- Kalau sudah selesai jalankan perintah Get-WmiObject -Class Win32_WinSAT
- Nanti skornya akan keluar seperti di gambar pertama.
Untuk selanjutnya menampilkan WEI langsung saja eksekusi perintah kedua, karena ini fungsinya mengambil data dari benchmark pertama sekali WINSAT. Kecuali ada upgrade komponen seperti VGA, HDD ke SSD dan sebagainya maka tidak perlu diulangi lagi.
Sekian dan semoga bermanfaat. 🙂