Kenapa WinRAR trial habis masih bisa dipakai?

Advertisements

Ada pertanyaan yang masuk ke email saya yang menarik topiknya. Intinya WinRAR ini bebas dipakai selama sebulan lewat 10 hari untuk masa trial (percobaan) dan setelah itu untuk penggunaannya bayar lisensinya. Simple kan?

Yang jadi pertanyaan kenapa setelah 40 hari, walau muncul jendela peringatan kalau waktu trialnya habis tapi tetap bisa digunakan dengan normal. Jendela tadi (nagware istilahnya) tinggal ditutup saja. Tidak ada fitur yang dikurangi atau tidak bisa digunakan. Gangguan satu-satunya ya cuma pesan mengingatkan untuk beli lisensi.

winrar

Jawaban sederhananya kenapa sistemnya seperti itu karena sebagai pemakai individual kita bukan target market utamanya. Tapi ini disengaja oleh pembuatnya seperti itu, bukan bug ataupun celah. Karena tetap berfungsi normal maka sangat sedikit dari penggunanya yang akan pindah pakai program alternatif lainnya untuk kompresi ZIP, RAR, 7Z dan seterusnya di Windows.

Advertisements

Jadi bisa dikatakan aplikasinya bisa digunakan seumur hidup tanpa batas.

WinRAR dapat uang darimana? Kalau dari pengguna personal memang bisa dianggap rugi kalau banyak yang membajak atau tetap pakai aplikasinya setelah trial. Tapi ada satu jenis customer yang akan membelinya dan tidak eceran jumlahnya: perusahaan. Nah… dari sinilah pendapatan WinRAR mayoritasnya berasal.

Kok bisa gitu? Ini berhubungan dengan kebiasaan pengguna pribadi yang dibahas sebelumnya dan terbawa ke tempat kerja, karena enggan ganti cara kerja biasanya rekomendasi software kompresinya ya WinRAR ini.

Mungkin anda penasaran apa benar yang saya sampaikan? Ada kok sumbernya dari CEOnya dan saya kutip bagian yang relevan.

Advertisements

What’s your take on software piracy? Did it affect WinRAR’s growth in recent years?

Piracy affects everyone in the software business. Piracy of our product is clearly high and has most certainly impacted our growth throughout the years. However, this is a hurdle with which every software producer currently has to deal. Yet this problem does not hurt us as much as it may hurt others since we already have a very liberal way of allowing users to continue using our software after the trial-period is over. Many users actually believe our software is freeware and why would you bother about using a pirated and potentially harmful version if the original can be used instead?

Jadi iya memang rugi kalau user biasa pakai bajakan atau tidak beli lisensi original, tapi ini masih mending daripada pakai kompetitornya. Dan terbukti berhasil.

Kalau tidak pakai WinRAR bagusnya pakai apa? Banyak kok aplikasi gratis penggantinya, seperti 7zip. Tapi kalau ingin beli WinRAR original lisensinya sekitar 250 ribuan rupiah.

BTW ada komunitas untuk pengguna yang sudah membayar lisensinya di reddit.

Advertisements

Tinggalkan komentar