Solusi My Computer atau My Documents muncul saat masuk Windows

Advertisements

Salah satu hal aneh yang dialami komputer di kantor adalah saat masuk ke Windows (proses startup) maka akan muncul jendela My Computer atau My Documents. Setelah saya cek folder startup sendiri tidak berisi apa – apa, walau tidak merusak apapun tapi lama – lama mengganggu juga rasanya.

Setelah mencari informasi kesana kemari di internet saya menemukan bagaimana cara mengatasinya, anda tinggal mengikuti solusi berikut. Pastikan anda telah melakukan backup pada data registry Windows anda sebelumnya, walau kecil kemungkinan terjadi kerusakan tapi tetap ada resikonya.

Advertisements

Silahkan buka Registry Editor dengan menjalankan run dialog (tekan tombol Windows+R) dan ketikkan regedit disusuld dengan ENTER.
windows-7-run-regedit

Pada jendela Registry Editor ubah ke lokasi HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\Windows NT\CurrentVersion\Winlogon, kemudian ganti isi Userinit menjadi C:\Windows\system32\userinit.exe, (jangan lupa ada koma di akhirnya).
regedit-hkey-local-machine-userinit

Setelah itu navigasikan menuju HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\Current Version\Explorer\Advanced, dan ubah nilai dari PersistBrowsers menjadi 0.
regedit-hkey-current-user-persistbrowsers
Sekarang logoff atau sekalian saja restart komputer anda dan seharusnya My Documents atau My Computer tidak akan muncul lagi saat startup Windows.

Advertisements

5 pemikiran pada “Solusi My Computer atau My Documents muncul saat masuk Windows”

    • Halo Assa, mas pakai Windows apa? Kalau tidak ada bisa dicoba dibuat keynya mas. Tipenya DWORD 32-bit.

    • Halo Jefry, yang muncul apa mas? My Computer atau My Documents? Atau malah Windows Explorer? Terus ini Windows XP yang mana? SP3? 32-bit atau 64-bit?

Tinggalkan komentar