Karena jumlah PC di kantor tidak banyak saya jadi tidak merasa memerlukan pengecekan ada berapa IP yang aktif, karena sistem pengalamatan IPnya menggunakan DHCP jadi tidak perlu terlalu diperhatikan. Masalahnya saya mendapatkan komplain kalau akses internet terasa lambat, dan seingat saya tidak ada komputer yang terhubung ke jaringan yang tidak berhubungan dengan pekerjaan.
Memang yang dimanfaatkan cuma modem WiFi bawaan Telkom Speedy dan password hotspot yang rutin diganti setiap bulan. Karena itulah saya ingin memantau alamat IP apa saja yang sedang aktif digunakan dan ini bisa dengan memakai bantuan software Angry IP Scanner.
Kita cukup mengisikan jarak IP address yang ingin dideteksi, dan langsung saja klik Start untuk memulai proses scan. Tunggu prosesnya beberapa lama maka akan terlihat host aktif berwarna biru, dan yang tidak aktif berwarna merah. Anda bisa memberikan catatan pada setiap IP, saya memakainya untuk mencatat nama pengguna perangkat yang memakai IP tersebut.
Kalau anda hanya ingin tahu siapa saja yang terhubung jaringan WiFi, asalkan anda bisa mengakses halaman administrasi modem maka cukup melihat statusnya saja. Sedangkan dengan menggunakan IP scanner seluruh device network yang terkoneksi akan muncul. Program ini sejak versi 3 menggunakan Java dan tampilannya lebih baik dibanding sebelumnya sewaktu kuliah dulu.
Oh ya kalau anda penasaran apa penyebab akses internet jadi lambat, ternyata ada yang streaming video YouTube memakai handphone. Haha.. 😀