Instagram merupakan aplikasi populer baik di perangkat Android, iPhone dan platform gadget lainnya untuk membuat foto yang artistik dan membagikannya ke teman – teman. Pasti sudah banyak yang tahu kalau Instagram sudah mendukung video dalam durasi singkat. Memang bagus tapi banyak yang tidak tahu kalau app-nya akan otomatis mendownload video yang muncul walaupun anda tidak ingin menontonnya.
Tujuan fitur ini (preload video) sebenarnya bagus, jadi anda tidak perlu menunggu kalau ingin melihat videonya secara penuh. Tapi masalahnya Instagram akan otomatis memuat video pada saat ada koneksi internet ada, baik melalui WiFi atau menggunakan jaringan operator handphone. Bisa habis kuota internet anda kalau dibiarkan, apalagi harga koneksi internet mobile di Indonesia masih cukup mahal.
Karena itulah sebaiknya fitur preload video ini dinonaktifkan saja dan diganti menjadi hanya pada saat ada WiFi. Jelas lebih hemat bukan? Bagaimana caranya? Silahkan akses bagian Settings dari aplikasi Instagram di handphone anda, tap pada simbol 3 titik diatas kanan profil anda.
Instagram Options akan terbuka dan pada bagian Settings silahkan tap pada Videos.
Selanjutnya silahkan ubah opsi yang aktif dari “Preload on WiFi or Cellular” menjadi “Preload on WiFi only”. Selesai.
Setelah ini Instagram tidak akan otomatis mendownload video kecuali kalau anda menggunakan WiFi.
Saya membuat panduan ini berdasarkan Instagram di Android dengan menggunakan Lenovo A369i Android 4.2.2 Jelly Bean.
Semoga bermanfaat. 🙂
Instagram versi berapa admin..
Halo Eko, wah… Instagram jadul pastinya mas. Opsinya sudah tidak ada ya di versi terbaru. Haha. 😀 Sudah tidak berguna juga sih, dulu video autoplay sekarang tap top play. Aman jadinya ga boros bandwidth.