Cara cek status pemesanan BukaLapak

Advertisements

Yang paling membuat cemas dalam belanja online adalah mengecek status pemesanan setelah membayar, kita jelas ingin tahu bagaimana nasib barang yang telah kita beli dan apakah sudah dalam proses pengiriman ke rumah. Kalau anda bertransaksi di BukaLapak setidaknya tidak perlu khawatir akan penipuan saat bertransaksi, tinggal kita perhatikan saja kapan sampainya dan bagaimana kualitas barangnya saat diterima.

Nah… di BukaLapak sendiri kita dapat dengan mudah melacak bagaimana tahap – tahap pemrosesan order kita dalam halaman Status Transaksi, ini harus dalam keadaan login ke akun. Walaupun kita bisa membeli tanpa perlu mendaftar tapi saya menyarankan agar anda melakukan registrasi akun agar mempermudah mengecek transaksi kita.

bukalapak-status-transaksi

Advertisements

Dari daftar transaksi yang muncul anda bisa langsung melihat apa statusnya secara sekilas dengan melihat icon – icon yang aktif berwarna hijau, kalau abu – abu berarti masih belum mencapai proses tersebut. Urutannya: Menunggu > Dibayar > Dikirim > Diterima > Selesai. Jangan lupa melakukan konfirmasi pembayaran kalau anda melunasi tagihannya melalui transfer bank, ada batas waktunya juga soalnya daripada nanti dibatalkan.

Klik “Lihat histori pengiriman” untuk melihat status pelacakan paket anda dan ini sudah otomatis datanya didapatkan dari jasa ekspedisi yang digunakan (JNE, TIKI, Pos Indonesia, RPX, Wahana).

Klik nomor ordernya kalau anda ingin melihat detail transaksi dan bagaimana keadaannya, kurang lebih sama dengan apa yang ditampilkan dalam ringkasan informasi di daftar pemesanan sebelumnya.

bukalapak-detail-status-transaksi

Seluruh tahap – tahap dari status order di BukaLapak juga akan ikut diinformasikan melalui email, jadi tanpa perlu mengakses akun anda pun akan tetap tahu kabar terbarunya.

Oh ya, anda pasti tahu kalau BukaLapak menambahkan harganya beberapa ratus rupiah sebagai kode unik pembayaran untuk mempercepat proses konfirmasi. Walaupun tidak seberapa sih tapi ini kan diluar total harga, sayangnya tidak dikembalikan atau dimasukkan ke sistem deposit dana internal mereka (BukaDompet) jadi diambil untung juga oleh mereka. Kalau sering belanja disana saya yakin dalam 50 transaksi bisa mendekati Rp.25.000 bila dikumpulkan, lumayan kalau bisa digunakan untuk diskon.

Advertisements

1,037 pemikiran pada “Cara cek status pemesanan BukaLapak”

    • Halo Aulia, dari pelapak kan mbak? Kalau sudah lewat 24 jam masih belum ditemukan niscaya dalam beberapa hari akan diganti baru nomor resinya oleh si penjual.

  1. Mas sy kmrin psen brang stlah sy tranfr sehari stelahnya ada email konfrmsi bhw pesenan sy ditolak.tp blm sempt sy cairkan nah hr ini sy mau cairkan tp email konfirmsinya udah khpus.kmdian saya cek trnsksi isinya uang udah dikblikan di buka dmpet.tp stlah saya cek buka dompet saldo msih kosong mas.gmana itu mas.mksih

    Balas
    • Halo Wan, maksimal 5 hari sejak pesanan diterima pelapak mas. Nanti akan diinformasikan lewat email dan halaman status ordernya.

    • Halo Aditya, sebentar mas ini barang belum dikirim atau sudah dikirim belum sampai? Kalau yang pertama memang otomatis batal transaksinya dan uangnya masuk ke saldo BukaDompet, dicairkan manual. Sedangkan kalau sudah dikirimkan tapi barang belum tiba ya tidak bisa mas, ini bukan masalah dari pihak pelapak dan BukaLapak. Sudah tanggung jawab ekspedisinya.

  2. Mas saya mau tanya kan barang yg sya pesan udh ada tp dr pelapak ada sms suruh konfirmasi barang diterima biar pelapak lgsg d transfer biayanya dr pt.bukalapak . Tp sya ga ngrti cara konfirmasi barang diterimanya gimana . Mohon bantuannya ya mas

    Balas
  3. saya pemesan alarm mobil phanther model kunci innova kode Transaksi 160251653619 sampai saat ini blm ada info dan konvirmasi di email saya mengatakan kludawarsa, terus gimana kelanjutannya padahal saya sudah melakukan transfer ke rekening Bukalapak

    Balas
    • Halo Fatika, yang ditanyakan itu bukannya pesan “Ada x pembeli yang berminat”? Ini tidak bisa dilihat mbak siapa saja orangnya. Calon pembeli yang klik favorit pada barangnya maksudnya.

  4. mau tanya, sewaktu cek resi di jne resi pengiriman sudah update tapi kok di bukalapak belum update sama sekali ya, baru kali ini ngalaminnya, biasanya sih gak gini…mohon di bantu penjelasannya, tks…

    Balas
    • Halo Ilcham, maksudnya fasilitas pelacakan resi di BukaLapak telat ya mas? Kadang memang begitu mas, ini dari BL sendiri kok. Bisa diabaikan. Ambil informasi dari ekspedisinya saja.

  5. Saya mau tanya..saya transfer ke bukalapak 95000.nah yang seharusnya saya bayar 95045..nah transferan kan kelebihan..tpnada notifikasi yg mengatakan veripikasi pembayaran.kira2 pembeliam saya akan di proses,berapa kira2 waktu yg harua di tunggu.makasih gan

    Balas
    • Halo Firdaus, kok kelebihan mas? Kan yang mas transfer 95ribu sedangkan seharusnya kurang 45 rupiah lagi? Tapi akan diverifikasi tetap mas asalkan tidak kurang dari tagihan aslinya tanpa kode unik. Cuma lebih lama saja proses verifikasinya. Tapi tampaknya sudah aman kalau dapat notifikasinya. Sekarang tinggal pelapaknya saja cepat tidak prosesnya.

  6. Maaf mas chandra, mau nanya dong, gimana kalau di status transaksinya bilang “Proses verifikasi pembayaran Anda gagal.
    Verifikasi gagal karena data rekening bank tidak benar atau uang Anda belum kami terima” Apa yang harus saya lakukan slanjutnya mas? apa barang saya pesan tidak akan dikirim? mohon bantuannya mas.

    Balas
    • Halo Rasyid, segera kontak [email protected] mas dan lakukan konfirmasi ulang agar uang anda masuk ke saldo BukaDompet. Setelah itu cairkan dananya. Ya gagal mas pesanan anda. Misal pesan ulang ya bisa, tapi pastikan dulu uangnya sudah masuk ke BukaLapak.

  7. mas mau tanya,kan saya udh beli barang di buka lapak. tapi udah hampir 9 hari g sampai2. klo saya cek statusnya pake cek resi jne. statusnya on process terus udh hampir 3 hari. pdhl lapaknya dr jakarta dikirim k tangerang. kok lama bgt yaa?? 🙁

    Balas
  8. pd tgl 9 februari 2016 nomor pesanan saya Transaksi 160254318048..nomor resi CGK7G01417283416 saya cek di jne ternyata bukan alamat saya..saya komfirmasi ke pelapak belum ada respon..tolong solusinya..

    Balas
  9. Misi om saya kan mesan barang di bukalapak barangnya ready . saya udah bayar di indomaret dan udah masuk ke email saya nah tapi belom ada respon sih pelapak selama 3 hari pas saya buka ternyata stok abis,nah besok kan terakhir tuh waktunya tapi saya bayar tanpa login tapi emailnya sama kok,klau misalnya abis tuh waktunya kan duitnya dikembaliin caranya gemana om ?maaf baru belajar beli di bukalapak hehehe

    Balas
    • Halo Cristian, pesanan anda sudah diterima/diproses oleh pelapaknya belum? Kalau sudah masih ada waktu 5 hari untuk mengirimkan barangnya. Kalau belum ya memang anda harus klaim refund ke [email protected]

  10. saya dari dnpasar. sdh dari hari jumat saya sdh pesan dn mlkukn pmbyaran. saya beli back case xiomi note 2. dngn harga 90.000 ongkir 22.000. kode unik 735. no transsaksi 160254833408. tlong min di monitor gmn itu status barang. kok 2 hari blm nyampek denpasr. atas nma benz

    Balas

Tinggalkan komentar