Cara mengetahui kode nama Android perangkat anda

Advertisements

Seperti kita ketahui bahwa pada setiap versi major (besar) Android akan disertai kode nama yang mewakilinya, ini membuatnya versi – versi tertentu Android menjadi lebih mudah dikenal. Belum tentu pengguna awam paham kalau 4.0 adalah Ice Cream Sandwich, 4.2 adalah Jelly Bean, 4.4 adalah Kitkat, dan 5.0 adalah Lollipop. Sebenarnya ada cara mudah untuk mengetahui apa versi dan kode nama (name code) dari angka yang dimunculkan.

Tips ini saya ketahui dari petugas salah satu toko laptop dan gadget besar di Malang. Yang kita manfaatkan sebenarnya bisa dikatakan easter egg dari Google untuk Android, yaitu silahkan akses pengaturan/setelan (Settings) kemudian System dan tap pada tentang (About).

lenovo-a369i-android-jelly-beanandromax-c3-android-kitkat

Advertisements

Nanti akan muncul berbagai macam informasi mengenai perangkat Android anda, langsung saja perhatikan Android version dan tap secara berulang kali (4 kali dari percobaan saya). Maka akan muncul logo, versi dan kode nama Android dari gadget anda.

Saya sudah mengujicobanya di Lenovo A369i dengan Android 4.2.2 Jelly Bean, ASUS Zenfone 5 dan Andromax C3 – keduanya 4.4.2 Kitkat dan informasi mengenai name code Android akan muncul dengan normal seperti gambar diatas.

Semoga bermanfaat. 🙂

Advertisements

Tinggalkan komentar