Terus terang saya heran kenapa saat saya menghubungkan handphone ASUS Zenfone 5 saya ke komputer kok malah cuma aktif proses chargingnya tapi tidak muncul storagenya di Windows 7. Semoga cuma kabel datanya, itu harapan saya pada awalnya. Sempat saya takutkan ada kerusakan pada handphone padahal baru 1 bulan umurnya dan saat saya coba di laptop teman juga Mac kok tetap tidak terdeteksi.
Sebelum ke service center ASUS untuk memperbaikinya saya berusaha mengingat apa yang pernah dilakukan karena beberapa hari sebelumnya masih normal saja. Dan walaupun ragu saat mengatasi masalah ini tapi memang saya pernah mematikan entah opsi apa yang muncul saat menyambungkan Zenfone ke komputer menggunakan kabel data.
Langsung saja saya investigasi ke pengaturan media penyimpanan di Zenfone (Settings > Device > Storage). Asli cuma bisa digeser keatas kebawah melihat statistik kapasitas dan penggunaan memori yang ada, juga unmount SD Card kalau ada. Untungnya saya sempat melihat di posisi kanan atas ada lambang garpu/trisula ke samping. Ini kan icon USB pikir saya. Di ponsel lama saya (Lenovo A369i dengan Android 4.2.2 Jelly Bean) tidak ada soalnya, entah memang dari Kitkat atau asli dari ASUS ZenUI.
Saya coba tap pada icon tersebut untuk mengetahui setting apakah ini, dan benar saja ada opsi bernama Media device (MTP). Deskripsinya memang sesuai dengan fungsi yang kita cari yaitu untuk memindahkan data atau media dari handphone ke komputer (Windows atau Mac) melalui Media Transfer Protocol.
Segera saja saya centang untuk mengaktifkannya dan benar saja langsung terdeteksi di komputer sebagai ASUS_T100F (Portable Media Player) dan kalau dibuka akan berisi Internal storage juga SD Card kalau ada.
Tampaknya saya secara tidak sengaja menonaktifkan fitur MTP dari ASUS Zenfone milik saya, pantas saja tidak bisa diakses isi storage handphonenya dari PC saya. Semestinya fitur yang sama juga ada di Zenfone 4 dan 6.
Semoga membantu. 🙂
Gimana ni hp asus zinedine c saya gak keluar di nootbook
Halo Agung, maksudnya ASUS Zenfone C mas?
1. Ini di Windows apa mas?
2. Merek dan tipe notebooknya?
3. MTPnya tidak muncul kah atau ada pesan error lain?
4. Coba install driver untuk USBnya: http://drivers.softpedia.com/get/MOBILES/ASUS/ASUS-Android-MTP-Device-Driver-10013-for-Vista-Windows-7.shtml
Makasih sob, terbaik
maaf mas.. di zen 2 laser saya ko ga gitu ya.. malah ada installer
sama, saya jga begitu
Halo Erlang, eh… saya belum ada kesempatan pegang hp itu mas. Coba pakai aplikasi ini: https://play.google.com/store/apps/details?id=co.vincze.usbsettings&hl=en
Un5uk menghububgkan data asus zanfone max ke pc it tidak ada lambang usb nya , selain jd g bisa ngikutin cara d atas vada lg ga ya cara lain
Ini sudah aktif MTPnya mas?
saya pakai zenfone 3 max
sudah ke MTP tapi tetap tidak mau muncul juga perangkat saya
pada device setting, ada tulisan ASUS_X800DA driver unavailable
apa saya harus download driver nya? dimana saya bisa mendownload nya?
ato ada yang salah pada perangkat laptop saya?
Pakai Windows apa mas? Coba ke laptop lain dulu. Mungkin ga kompatibel.
Mas punya saya kog malah muncul asus zenfone pc ui di pc nya
Aplikasi ASUS jadinya? Berarti perlu diinstall dulu mas baru bisa pindah file.
kok zenfone 3 ane tetep ga bisa ya ??
asus zenfone c saya ga mau
Opsi diatas tidak ditemukan atau bisa diaktifkan tidak ada efeknya mas?
MAkasih infox, mslhku sama dan terpecahkan…..