Mengatasi file atau folder yang masih terpakai di Windows

windows 7 file in use

Di Windows kalau ada file atau folder yang masih secara aktif dipakai oleh suatu program maka kita tidak bisa melakukan apapun terhadapnya. Baik rename namanya, memindahkan lokasinya, menghapus filenya, dan semacamnya. Sebenarnya hal ini adalah perlindungan dari Windows agar file penting yang masih diakses atau diolah agar tidak terjadi modifikasi. Tapi lebih seringnya saat ingin menghapus file ternyata tidak bisa karena masih dicek oleh antivirus.

Selengkapnya…

Melindungi hak cipta gambar dengan watermark

umark watermark software

Kalau anda pernah membagikan gambar atau foto di internet baik lewat blog, forum, media sosial pasti akan mudah tersebar apalagi kalau isinya populer. Masalahnya kadang banyak pihak mengklaim kepemilikan atau mengambil keuntungan tanpa mereferensikan sumber pembuatnya. Jadi untuk memberikan identitas pada gambar dan sekaligus melindungi hak ciptanya bisa dengan memberikan watermark.

Selengkapnya…

Jalankan SFCFix saat sfc /scannow gagal menjalankan tugasnya

Mengecek integritas file sistem Windows kadang perlu dilakukan dan memang ini solusi terbaiknya saat ada file yang korup karena akan otomatis diperbaiki. Seharusnya. Walau perintah sfc /scannow berhasil mendeteksinya adanya masalah kadang gagal dilanjutkan prosesnya atau malah dianggap selesai. Padahal error yang dialami masih ada. Nah saya baru saja menemukan satu tool yang akan membantu kita mengatasi masalah yang bisa dikenali system file checker tapi tidak sukses diperbaiki.

Selengkapnya…

Link download Microsoft Office

microsoft office 2013 box logo

Walau kita punya product key asli untuk Microsoft Office baik 2007, 2010, atau 2013 tapi sering kali kita kesulitan mencari file installernya. Baik dalam bentu file Setup atau ISO, dulu ada mirrornya di DigitalRiver tapi sekarang sudah mati. Padahal di Indonesia sudah mulai banyak yang menggunakan software original bukan bajakan, masa kita harus mendapatkan sumbernya dari situs – situs ilegal. Ya kan? 🙂

Selengkapnya…

Cara mematikan suara di Google Chrome

chrome tab audio muted

Pernah memutar video atau audio di Google Chrome? Kalau anda pernah memperhatikan informasi tab di bagian atas toolbar yang biasanya berisi favicon dan judul halaman situs yang sedang dibuka akan terdapat icon speaker sebagai tambahannya. Ini menandakan pada tab tersebut sedang aktif memainkan medianya. Jadi kita dapat dengan cepat menemukan mana yang menjadi asal bunyinya.

Selengkapnya…