Mematikan cek update otomatis Malwarebytes Anti-Malware Free

Advertisements

Saya sebelumnya menggunakan versi Trial dari Malwarebytes Anti-Malware, dan kebetulan setelah percobaan Premiumnya habis ada update terbaru ke versi 2.1.8.1057. Dan disinilah saya merasakan adanya masalah gara – gara salah satu settingnya, yaitu adalah pengecekan adanya update database dan program MBAM secara otomatis setiap jamnya. Dan saya sendiri tidak merasa pernah mengatur penjadwalan seperti ini, heran.

Jadi setiap satu jam sekali akan muncul jendela aplikasi MBAM, mengganggu jadinya karena tidak berjalan secara background. Saya kira bisa dimatikan dengan mudah lewat Settingnya, tapi ternyata salah. Tombol Add, Edit, dan Remove Task berwarna abu – abu sehingga tidak bisa berfungsi. Nah… untuk mengaktifkannya menjadi biru lagi harus memakai MBAM Premium bukannya Free, masalahnya karena sudah menjalankan masa Trial tentu tidak bisa dilakukan lagi.

mbam-free-automatic-scheduling

Advertisements

Bahkan setelah install ulang MBAM Free juga tetap tidak bisa, tapi ternyata ada solusi lain dan tidak terlalu susah. Silahkan download MBAM Clean, fungsinya adalah membersihkan secara tuntas program Malwarebytes Anti-Malware kalau gagal dihapus atau ingin secara tuntas tidak tersisa file dan registrynya. Selesai dan install versi terbarunya lagi. Efek sampingnya adalah informasi apakah kita pernah menggunakan Trial Premiumnya akan ikut direset juga, jadi bisa mencobanya lagi untuk mengubah penjadwalan update tadi.

Cara ini saya pilih karena masih membutuhkan MBAM untuk membersihkan komputer dari malware atau adware yang bisa menyerang saat browsing ke situs – situs meragukan. Jadi walau uninstall bisa menjadi solusi tapi saya masih mengandalkannya.

Semoga bermanfaat. πŸ™‚

Advertisements

Tinggalkan komentar