Cara cek akreditasi program studi kuliah

Advertisements

Untuk cari tahu bagaimana kualitas suatu jurusan di kampus manapun adalah urusan mudah, karena jelas di situs web dan brosur akan dicantumkan dengan jelas. Ini berbanding langsung apabila peringkatnya bagus seperti A dan B jelas bangga, dan kalau C seperti tempat saya kuliah dulu malah seakan tidak ada. Hehe. 🙂

Umumnya yang teliti soal akreditasi adalah pihak orang tua atau wali mahasiswa, karena ada korelasinya dengan kualitas pendidikan dan nanti potensi karirnya seperti apa. Jaringan alumni juga ada perannya nanti setelah kelulusan.

Singkat cerita kalau anda ingin tahu detail soal hal tersebut bisa langsung cek dari sumber yang bertanggung jawab soal itu: Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Spesifiknya pada bagian Program Studi, mau D3 dan S1 ada disini semuanya.

Advertisements

daftar akreditasi unmer malang

Saya contohnya dari Universitas Merdeka Malang, banyak yang A ternyata.

Satu tambahan lagi, di situs BANPT kita bisa cek akreditas berdasarkan institusinya juga, jadi tidak hanya jurusan akan dinilai.

Klaim kampus jarang tidak benar, tapi dari pengalaman saya sewaktu kuliah (bukan di unmer) ternyata bisa sedikit disembunyikan kalau akreditasinya tiba-tiba turun. Sempat ramai dan ada demonstrasi. Kami baru sadar kalau ada masa berlakunya soalnya, biasanya per 5 tahun dan saat pemeriksaan terakhir tampaknya ada yang dinilai kurang oleh asesornya.

Demikian dan semoga membantu.

Advertisements

Tinggalkan komentar