Memperbaiki DLL dan OCX Internet Explorer dengan Fix IE Utility

Advertisements

Microsoft internet Explorer masih merupakan salah satu browser paling populer yang digunakan untuk komputer berbasis Windows. Kalau ada masalah pada Internet Explorer biasanya kita tidak ambil pusing dan beralih menggunakan browser alternatif (Mozilla Firefox, Google Chrome, atau Opera), tapi masih ada beberapa dari kita yang masih terjebak pada Internet Explorer (biasanya peraturan kantor atau perusahaan). Bagaimana cara mudahnya memperbaiki beberapa masalah yang umum terjadi pada Internet Explorer?

Fix IE Utility adalah program yang khusus meperbaik permasalahan yang biasa terjadi pada Internet Explorer. Seperti masalah startup, dan terutama masalah – masalah yang berhubungan dengan file dll atau ocx yang dibutuhkan untuk menjalankan Internet Explorer dan fungsi – fungsinya.

Advertisements

Program ini akan otomatis mendaftarkan 89 file dll yang berbeda dan file – file ocx yang dibutuhkan untuk menjalankan Internet Explorer dengan nyaman. Aplikasi ini berguna kalau masalah yang dialami berhubungan dengan dll atau ocx saat menggunakan Internet Explorer.

Semua jendela Internet Explorer harus ditutup sebelum menggunakannya untuk memperbaiki Internet Explorer. Program ini sangatlah sederhana dan langsung ke tujuan. Anda hanya akan melihat dua tombol, Run Utility untuk menjalankan perbaikan, dan Exit untuk keluar dari program.
Fix  IE Utility

Solusi yang diberikan Microsoft untuk masalah pada Internet Explorer adalah mendownload ulang browsernya, tapi dengan tool ini anda cukup menjalankan, klik pada tombolnya saja dan selesai. Semestinya masalah yang anda alami akan berakhir.

Advertisements

Tinggalkan komentar